cover
Contact Name
Uswatunnisah
Contact Email
uswatunnisah225@gmail.com
Phone
+6285242886819
Journal Mail Official
jurnalvenus173@gmail.com
Editorial Address
Jln Tentara Pelajar No. 173
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Venus
ISSN : 23384611     EISSN : 27980995     DOI : https://doi.org/10.48192/vns.v8i2
Jurnal ini menampilkan berbagai pokok pembahasan yang berwujud ringkasan hasil penelitian dan artikel ilmiah yang mempunyai keterkaitan di bidang kemaritiman dan kependidikan.
Articles 103 Documents
PERSEPSI TARUNA TERHADAP KINERJA DOSEN DALAM PEMBELAJARAN DI KELAS POLITEKNIK ILMU PELAYARAN MAKASSAR Bachri; Mustamin Latief; Chrisandi Lande; Iswansyah
JURNAL VENUS Vol 7 No 13 (2019): Maret
Publisher : PIP Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (454.206 KB) | DOI: 10.48192/vns.v7i13.236

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan manajemen kapal, manajemen armada berpengaruh terhadap optimalisasi perusahaan secara simultan pada PT.Pelindo II Pontianak.Metodhe penelitian menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi berganda (Pamudji Pasaribu, 1983 : 358) : Y = ao + a1X1 + a2X2 + ei. Hasil analisis secara deskriptif menunjukkan bahwa optimalisasi perusahaan di dalam kategori sedang, kemudian manajemen kapal dan manajemen armada dalam kategori sedang dimana manajemen kapal dan manajemen armada memberikan pengaruh yang positif dan signifikan terhadap optimalisasi perusahaan di PT.Pelindo II Pontianak dengan kontribusi masing-masing variabel adalah manajemen kapal sebesar 0.392, dan manajemen armada sebesar 0.299. sedangkan hasil analisis regresi secara parsial menunjukkan bahwa faktor manajemen kapal adalah faktor yang paling berpengaruh dominan terhadap optimalisasi perusahaan di PT. Pelindo II Pontianak.
EFEKTIVITAS PENGELOLAAN BADAN LAYANAN UMUM (BLU) DIKLAT POLITEKNIK ILMU PELAYARAN KOTA MAKASSAR ilham Ashari; Aslang; Zaenal Yahya; Sukur
JURNAL VENUS Vol 7 No 13 (2019): Maret
Publisher : PIP Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (578.331 KB) | DOI: 10.48192/vns.v7i13.239

Abstract

Organisasi sektor publik saat ini dituntut agar menjalankan tata kelola pemerintah yang efektif dan efisien. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas pengelolaan Badan Layanan Umum (BLU) terhadap layanan diklat Politeknik Ilmu Pelayaran Kota Makassar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif melalui metode survey. Sumber data yang digunakan data primer dan sekunder. Instrumen penelitian digunakan yaitu kuesioner dengan responden sebanyak 129 orang. Teknik pengolahan data menggunakan program SPSS dan analisis data dijelaskan secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas pegawai menyatakan bahwa karakteristik organisasinya baik. Kemudian mayoritas pegawai menyatakan bahwa lingkungan kerja telah diciptakan cukup ideal dan menunjang aktivitas pegawai. Adapun karakteristik pegawai menunjukkan telah bekerja dengan baik sesuai dengan tujuan organisasi serta berkomunikasi interaktif baik formal dan informal dengan pegawai lain. Selain itu, Kebijakan dan praktek manajemen yang dilakukan telah berorientasi pada target capaian organisasi.
IDENTIFIKASI PENGAWAKAN KAPAL NEGARA DALAM PERSPEKTIF PERATURAN PENGAWAKAN KAPAL NEGARA INDONESIA Irwan; Ahmad Fauzi; Meti Kendek; Mahbub Arfah
JURNAL VENUS Vol 7 No 13 (2019): Maret
Publisher : PIP Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (580.311 KB) | DOI: 10.48192/vns.v7i13.240

Abstract

Mengungkapkan peranan kapal negara, sekaligus memberi gambaran besarnya jumlah armada dan besarnya jumlah anak buah kapal yang dibutuhkan kapal negara agar dapat dilayarkan sesuai standar pengawakan. Tujuan penelitian mengetahui kesesuaian sertifikasi keahlian dan keterampilan anak buah kapal negara dengan peraturan tentang pengawakan kapal negara yang berlaku. Penelitian ini menggunakan analisis kualitatif deskriptif, indikator pengamatan yang dinyatakan dalam perhitungan persentase (%), yakni persentase jumlah anak buah kapal negara pada level Perwira yang memiliki sertifikat kehlian dan keterampilan yang sesuai Peraturan Direktur Jenderal Perhubungan Laut. Hasilnya menunjukkan jumlah kapal negara yang saat ini dioperasikan oleh Kementerian terkait hanya 50% dari jumlah seluruh kapal yang dibutuhkan. Kondisi ini tentu berdampak pada kinerja layanan kapal negara. Analisis data menunjukkan bahwa 39.3% anak buah kapal negara yang memiliki sertifikat kompetensi dan profesiensi yang sesuai dengan aturan sertifikasi pada Peraturan Direktur Jenderal Perhubungan Laut Nomor HK.103/3/13/DJPL-15, Kondisi ini sekaligus mengindikasikan besarnya kebutuhan anak buah kapal negara untuk mengikuti pendidikan dan pelatihan yang sesuai dengan kapal yang operasikannya.
PENGARUH PENERAPAN MANAJEMEN KAPAL DAN MANAJEMEN ARMADA TERHADAP OPTIMALISASI PERUSAHAAN (STUDI KASUS PT.PELINDO II PONTIANAK - KALIMANTAN BARAT) Slamet Riyadi; Muh. Syafril Sunusi; Eva Susanti; Haerani
JURNAL VENUS Vol 7 No 13 (2019): Maret
Publisher : PIP Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (497.595 KB) | DOI: 10.48192/vns.v7i13.241

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan manajemen kapal, manajemen armada berpengaruh terhadap optimalisasi perusahaan secara simultan pada PT.Pelindo II Pontianak.Metodhe penelitian menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi berganda (Pamudji Pasaribu, 1983 : 358) : Y = ao + a1X1 + a2X2 + ei. Hasil analisis secara deskriptif menunjukkan bahwa optimalisasi perusahaan di dalam kategori sedang, kemudian manajemen kapal dan manajemen armada dalam kategori sedang dimana manajemen kapal dan manajemen armada memberikan pengaruh yang positif dan signifikan terhadap optimalisasi perusahaan di PT.Pelindo II Pontianak dengan kontribusi masing-masing variabel adalah manajemen kapal sebesar 0.392, dan manajemen armada sebesar 0.299. sedangkan hasil analisis regresi secara parsial menunjukkan bahwa faktor manajemen kapal adalah faktor yang paling berpengaruh dominan terhadap optimalisasi perusahaan di PT. Pelindo II Pontianak.
ANALISIS PERKEMBANGAN TRANSPORTASI LAUT DALAM WILAYAH SULAWESI UNTUK MENDUKUNG TOL LAUT Tri Iriyani Eka Wahyuni; Sahabuddin Sunusi; Irwan Jaya; Senitriany B. N.
JURNAL VENUS Vol 7 No 13 (2019): Maret
Publisher : PIP Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (499.296 KB) | DOI: 10.48192/vns.v7i13.242

Abstract

Transportasi pada hakekatnya merupakan derived demand yang mempunyai sifat menerus serta tidak mengenal batas, sehingga tidak bisa dipenggal atas dasar suatu wilayah administratif tertentu. Dalam kaitan ini, transportasi pada dasarnya adalah urat nadi kehidupan berbangsa dan bernegara, dimana pada tahap awal, peranan transportasi adalah sebagai “the promoting sector”, yaitu prasarana dan sarana transportasi disediakan mendahului pembangunan sektor-sektor lain, sedangkan pada tahap berikutnya peranan transportasi adalah sebagai “the servicing sector”. Jenis dan alat transportasi berbeda-beda sesuai dengan yang kita perlukan. Ada 3 jenis transportasi yang ada di dunia yaitu ada transportasi darat, transportasi air, dan transportasi udara. Diantara jenis-jenis transportasi tersebut, Transportasi laut memberikan kontribusi yang sangat besar bagi perekonomian nasional dan daerah sebagaimana amanat dalam Undang-Undang No. 17 Tahun 2008 menjadi suatu yang sangat strategis bagi wawasan nasional serta menjadi sarana vital yang menunjang tujuan persatuan dan kesatuan nasional. Perlu diketahui juga kontribusi transportasi laut menjadi semakin penting karena nilai biaya yang dikeluarkan adalah paling kecil bila dibandingkan dengan biaya transportasi darat dan udara. Selain itu, transportasi laut juga memiliki kelebihan, yaitu kapal laut dapat melewati medan yang tidak dapat ditempuh oleh kendaraan roda dua atau kapal udara. Sasaran utama pembangunan tol laut menurut Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional adalah terwujudnya Indonesia sebagai negara kepulauan yang mandiri, maju, kuat, dan berbasiskan kepentingan nasional.
PENGARUH PENERAPAN ASAS CABOTAGE DI BIDANG OFFSHORE PADA PT. ORELA BAHARI Trisnowati Rahayu
JURNAL VENUS Vol 7 No 14 (2019): September
Publisher : PIP Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (416.997 KB) | DOI: 10.48192/vns.v7i14.246

Abstract

Penelitian ini didasari pada permasalahan industri pelayaran nasional yang selama ini dikuasai oleh kapal-kapal asing. Sebelum diterapkan asas cabotage pada tahun 2005 hanya berkisar 6041 armada, setelah pemberlakukan asas cabotage, pada tahun 2017, armada pelayaran nasional menjadi 23.823. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan bahwa implementasi Asas Cabotage memberikan pengaruh yang besar terhadap industri pelayaran nasional. industri pelayaran nasional menjadi semakin berkembang. Jumlah perusahaan pelayaran nasional dan kapal nasional semakin bertambah, sehingga seluruh kegiatan bongkar muat di pelabuhan nasional dapat dikuasai oleh perusahaan pelayaran nasional. Penerapan asas cabotage banyak dampak positif yang dirasakan bagi pertumbuhan ekonomi yang dirasakan oleh PT. Orela Bahari pada bidang jasa pengangkutan. Namun demikian potensi dampak negatif juga mengintai jika pemberlakuan asas cabotage tidak disiasati dengan baik, melalui keberadaan pelabuhan yang mampu mengakselarasi pertumbuhan ekonomi dengan menurunkan biaya transportasi serta waktu tunggu di pelabuhan. Peningkatan jumlah kapal angkutan serta peningkatan pangsa muatan bagi perusahaan angkutan laut merupakan suatu dampak yang sangat terasa bagi perusahaan seperti PT. Orela Bahari.
PENINGKATAN PERAN DIVISI DOKUMEN KONTROL PT. LINTAS SAMUDRA BORNEO LINE DALAM MENANGANI DOKUMEN KAPAL DI KANTOR SYAHBANDAR DAN OTORITAS PELABUHAN (KSOP) BANJARMASIN Jumriani Jumriani; Annisa Rahmah; Muhammad Al Shadril
JURNAL VENUS Vol 7 No 14 (2019): September
Publisher : PIP Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (461.502 KB) | DOI: 10.48192/vns.v7i14.247

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran divisi dokumen kontrol secara efektif dalam menangani dokumen kapal di Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Banjarmasin. Penelitian ini dilakukan selama kurang lebih 4 bulan (Agustus 2017 – November 2017) yang dilaksanakan di Kota Banjarmasin. Adapun populasi penelitian ini adalah keseluruhan sertifikat kapal berjumlah 22 sertifikat pada kapal PT. LINTAS SAMUDRA BORNEO LINE. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara acak. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan cara pengumpulan data primer melalui pencatatan cermat dan sistematis langsung di lokasi obyek penelitian yang berkaitan dengan kegiatan yang dilakukan di perusahaan. Data sekunder diperoleh dengan cara metode penelitian pustaka dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini adalah: pada saat proses penanganan sertifikat kapal ada beberapa masalah yang membuat proses penanganan dan penerbitan menjadi lambat diakibatkan karena (1) Belum adanya SDM yang khusus menangani pengurusan sertifikat kapal. (2) Terjadi misscomunication antara pihak kapal dan pihak divisi dokumen kontrol.
PERPUSTAKAAN ELEKTRONIK (E-LIBRARY) DALAM MENUNJANG PEMBELAJARAN TARUNA POLITEKNIK ILMU PELAYARAN MAKASSAR Didin Alfiani; Samsul Bahri; Samsuddin Samsuddin; Muh. Suaib Rahman; Uswatunnisah Uswatunnisah
JURNAL VENUS Vol 7 No 14 (2019): September
Publisher : PIP Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (401.167 KB) | DOI: 10.48192/vns.v7i14.248

Abstract

Perpustakaan Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Makassar merupakan unit penunjang yang menyimpan informasi maritim. Terdapat koleksi umum seperti pendidikan, tokoh, spiritual, dll. Tujuan penelitian ini adalah untuk membangun perpustakaan digital di PIP Makassar. Lokus penelitian ini di Pepustakaan nasional dan Perpustakaan Telkom Bandung yang menerapkan digitalisasi. Penelitian deskriptif kualitatif ini dengan wawancara dengan pengelola perpustakaan IPC Pelindo dan Perpustakaan Nasional. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa perpustakaan Telkom dan Perpustakaan Nasional menerapkan konsep modern dan elektronik dapat diakses dimanapun pengguna berada. Perpustakaan PIP Makassar masih manual, yang artinya belum bisa diakses online oleh taruna dan publik. Perancangan perpustakaan digital PIP Makassar akan menggunakan aplikasi INLISLite dengan teknologi pendukung lainnya.
ANALISA PERAWATAN EXHAUST VALVE MESIN INDUK UNTUK MENUNJANG PENGOPERASIAN MESIN DI KAPAL WESTEA GAIL Paulus Pongkessu; Mahadir Sirman; Helmonius Toding
JURNAL VENUS Vol 7 No 14 (2019): September
Publisher : PIP Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (412.991 KB) | DOI: 10.48192/vns.v7i14.249

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk lebih memahami cara melaksanakan perawatan katup buang mesin induk dan untuk lebih memahami faktorfaktor yang dapat menunjang perawatan katup buang mesin induk sehingga pengoperasian mesin induk dapat dilakukan sesuai dengan prosedur. Penelitian ini dilaksanakan pada kapal Westsea Gail selama 12 bulan yaitu pada tanggal 05 Mei 2017 sampai dengan tanggal 15 Mei 2018. Sumber data yang digunakan yaitu data primer dan data sekunder, sedangkan metode analisis yang penulis gunakan yaitu analisis kualitatif yang diperoleh dalam bentuk variabel berupa informasi yang berasal dari atas kapal Westsea Gail. Hasil yang diperoleh setelah dianalisis menunjukkan bahwa pertama : terjadinya kerusakan pada katup buang di karenakan tidak dilaksanakannya perawatan sesuai dengan jadwalnya, kedua : Kegagalan katup yang mengalami pembebanan termal karena suhu tinggi dan tekanan di dalam silinder. Kondisi kegagalan karena suhu tinggi pada sifat mekanik bahan dan korosi terlihat berupa patahan pada lapisan katup buang serta adanya pengendapan (deposit) baik pada katup buang (exhaust valve) atau katup hisap.
ANALISIS KETERKAITAN IMPLEMENTASI MLC 2006 DENGAN KESEJAHTERAAN PELAUT Aries Allolayuk; Welem Ada'; Masrupah Masrupah; Endang Lestari
JURNAL VENUS Vol 7 No 14 (2019): September
Publisher : PIP Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (550.411 KB) | DOI: 10.48192/vns.v7i14.250

Abstract

Sesuai dengan kebiasaan internasional, sebuah konvensi multilateral tidak dapat diberlakukan seketika, menunggu sampai sejumlah anggota meratifikasi konvensi tersebut. Sesuai dengan salah satu artikel pada MLC (maritime Labour Convention) 2006, konvensi ini baru bisa diberlakukan (come into force) satu tahun setelah 30 negara anggota atau sejumlah negara yang mewakili 33% gross tonnage armada internasional telah meratifikasinya. Pada bulan agustus 2012telah mencapai target yang telah meratifikasi konvensi ini maka secara aturan pada tanggal 20 agustus 2013 aturan ini telah harus diterapkan secara internasional. Penelitian ini di laksanakan Di MV. Aisling Milik PT. cabang Batam agent perusahaan Taiwan yang berkantor pusat Singapore bertujuan untuk fokus mengetahui dan memahami penerapan MLC sebagai konvensi hak asasi pelaut yang baru, yang harus di terapkan di kapal internasional maupun di kapal yang melayari perairan Indonesia (domestik). Dengan menggunakan Metode Analisis Deskriptif. Hasil yang didapatkan adalah bahwa tingkat kesejahteraan awak kapal yang bekerja di atas kapal MV. Aisling ,masih berada dalam kurang sejahtera untuk tingkat anak buah kapal, tetapi untuk tingkat perwira , mereka berada dalam sejahtera.. jika di presentasekan bahwa 40% ,adalah anak buah kapal berada dalam kurang sejahtera, sedangkan sejahtera ada ada 30%, sedangkan sangat sejahtera ada 20% , dan cukup sejahtera ada 10%, jadi jika di simpulkan yang terbanyak adalah 40% berada dalam kurang sejahtera.

Page 1 of 11 | Total Record : 103