Smart Society Empowerment Journal
Vol 3, No 1 (2023): Maret

Hubungan antara Jenis Kelamin dengan Kategori Stres pada Remaja di SMP Brawijaya Smart School

Catur Saptaning Wilujeng (Departemen Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Brawijaya, Malang, Indonesia)
Intan Yusuf Habibie (Departemen Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Brawijaya, Malang, Indonesia)
Agustiana Dwi Indiah Ventyaningsih (Departemen Gizi, Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Brawijaya, Malang, Indonesia)



Article Info

Publish Date
04 May 2023

Abstract

Pendahuluan:  Gangguan Kesehatan mental yang sering terjadi pada usia remaja adalah depresi dan kecemasan.  Di Kota Malang, Jawa Timur, ditemukan bahwa terdapat 32,5% remaja SMU depresi ringan, 28,2 % depresi sedang dan 11,1% depresi berat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara jenis kelamin dengan kategori stress pada remaja putri di SMP Brawijaya Smart School (BSS).Metode: Penelitian ini menggunakan metode observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dengan jumlah sampel penelitian ini adalah sebanyak 61 siswa kelas 8. Data stres pada remaja diambil dengan menggunakan kuesioner DASS (Depression Anxiety Stres Scale). Untuk menguji adanya hubungan antara jenis kelamin dengan kategori stres menggunakan Chi-square.Hasil dan pembahasan: Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 129 siswa SMP Brawijaya Smart School (BSS), sebanyak 51,9% kategori stressnya adalah normal. Tetapi terdapat 14,0% termasuk kategori stress ringan, 14,0% termasuk kategori stress sedang, 17,8% termasuk kategori stress berat dan 2,3% termasuk kategori stress sangat berat. Hasil uji Chi square menunjukkan bahwa  ada hubungan antara jenis kelamin dengan kategori stress (p=0,041)Kesimpulan: Sebagian besar tingkat stress remaja adalah pada kategori normal baik pada siswa laki-laki maupun perempuan. Hasil uji hubungan menunjukkan bahwa ada hubungan antara jenis kelamin dengan kategori stress remaja. Kesehatan mental pada remaja merupakan fenomena yang harus mendapatkan perhatian khusus dari sekolah melalui guru Bimbingan Konseling (BK) dan edukasi melalui guru Unit Kesehatan Sekolah (UKS).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sse

Publisher

Subject

Humanities Health Professions Public Health Other

Description

Smart Society Empowerment Journal is a peer-reviewed and open access journal focusing on educative, promotive,preventive, and community empowerment activities in the health sector. This journal publishes original articles and reviews. This journal is published at least three times a ...