Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 3 No. 2 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research

Implementasi Manajemen Berbasis Pendidikan pada SMA Negeri 1 Guru Lombok Kalawat Kabupaten Minahasa Utara

Orbanus Naharia (Universitas Negeri Manado)
Viktory N. J Rotty (Universitas Negeri Manado)
Elni J. Usoh (Universitas Negeri Manado)
Naflia F. I. Pratasik (Universitas Negeri Manado)
Junita A. Tumurang (Universitas Negeri Manado)



Article Info

Publish Date
22 May 2023

Abstract

enelitian ini bertujuan untuk memperoleh hasil analisis dan deskripsi tentang penyusunan rencana kerja, implementasi, monitoring dan evaluasi, serta faktor apa yang mendukung dan menghambat kepala sekolah dalam Penerapan Manajemen Pendidikan pada di SMA Negeri 1 Guru Lombok Kalawat. Pendidikan yang meliputi Aspek, Perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan, evaluasi kelas bilingual dan regular, pada SMA Negeri 1 Guru Lombok Kalawat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif Naturalistic dan descriptive sementara dengan tersusun rapi, data dikumpulkan melalui wawancara, dokumentasi dengan sumber data dari Tata Usaha dan Kepala Sekolah serta Kesiswaan kelas bilingual dan regular. peneliti sebagai instrumen utama. Adapun hasil yang dapat dirumuskan dalam bentuk kesimpulan yaitu: Penerapan Manajemen Pendidikan di SMA Negeri 1 Guru Lombok Kalawat. Dalam pelaksanaannya Kredibilitas Data dilakukan dengan cara Mengintensifkan kehadiran, trianggulasi sumber dan metode serta mengadakan member checking. Data diproses secara Naturalistic dengan langkah-langkah: (1) menyatukan kedalam unit-unit, (2) Kategorisasi, (3) Membuat dan merumuskan konsep dan teori, (4) Menuliskan konsep atau teori dengan cara menyusun temuan-temuan dalam bentuk laporan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, Perencanaan dilakukan melalui perencanaan strategic, penyaringan siswa kelas bilingual maupun regular, menyiapkan sumber daya manusia, untuk guru, dengan syarat memiliki dan mengutamakan kemampuan dan konsistensi, mampu menghargai semua siswa khususnya siswa yang berbakat atau berprestasi dan bertanggung jawab terhadap beban kerja yang diberikan kepadanya, serta membangun komunikasi dengan stake holders. Pengawasan serta pelaksanaan semua ide yang mendukung pelaksanaan kelas bilingual dan membuat evaluasi di setiap aktifitas, khususnya di akhir semester menunjukkan dan mengetahui lebih dalam, program apa saja telah maupun belum di laksanakan. membuat laporan untuk siswa dan orang tuanya untuk menunjukkan sejauh mana kemampuan siswa di kelas bilingual. Sedangkan saran dalam penelitian ini adalah (1). Perencanaan Manajemen Pendidikan pada SMA Negeri 1 Guru Lombok Kalawat dan direncanakan lebih baik. (2). Pelaksanaan Manajemen Pendidikan pada SMA Negeri 1 Guru Lombok Kalawat dimanfaatkan lebih baik; (3). Evaluasi dan Faktor-faktor penghambat merupakan hal-hal yang perlu diperbaiki dan ditingkatkan; (4). Diharapkan kedepannya dapat terlaksana dengan lebih baik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...