Al Qalam: Jurnal Ilmiah Keagamaan dan Kemasyarakatan
Vol. 17, No 3 : Al Qalam (Mei 2023)

Menelisik Model Pengelolaan Daya Tarik Wisata Berbasis Sustainable Tourism Development

Dewa Ayu Etika Pertiwi (Universitas Pendidikan Nasional Denpasar, Indonesia)
Gede Sri Darma (Universitas Pendidikan Nasional Denpasar, Indonesia)



Article Info

Publish Date
15 May 2023

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui model pengelolaan DTW berbasis Sustainable Tourism Development. Metode kualitatif dipergunakan dalam penelitian ini, dengan Purposive Sampling sebagai penentu informan yang dipilih maka didapatkan informan sebanyak 8 orang. Data dalam penelitian ini dianalisis dengan beberapa tahapan yang diawali dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan serta verifikasi. Saran yang didapatkan dari penelitian ini diadakan pembinaan kepada masyarakat Desa Beraban, pedagang di kawasan DTW Tanah Lot, dan seluruh staf yang bekerja di DTW Tanah Lot agar dapat dilakukan lebih aktif lagi dalam mengembangkan kawasan DTW ini. Diharapkan semua masyarakat ikut andil dalam memberikan pelayanan lebih baik lagi kedepannya karena terdapat banyak potensi pariwisata  di kawasan DTW Tanah Lot ini sangat banyak apabila dikaji dan digali lebih dalam.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

al-qalam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

ALQALAM : Jurnal Ilmiah Keagamaan dan Kemasyarakatan (P-ISSN: 1907-4174 ; E-ISSN: 2621-0681) merupakan jurnal berkala yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Al-Quran (STIQ) Amuntai Kalimantan Selatan yang memuat tulisan dari dosen, tenaga kependidikan, pemerhati pendidikan dan lain sebagainya. ...