Jurnal Manajemen Pendidikan: Jurnal Ilmiah Administrasi, Manajemen dan Kepemimpinan Pendidikan
Vol 4, No 1 (2022): April 2022

Analisis Standar Sarana dan Prasarana Sekolah Menengah Kejuruan untuk Menunjang Kegiatan Belajar Siswa

Agustinus Nong Masri (Universitas Negeri Malang, Indonesia)
Achmad Supriyanto (Universitas Negeri Malang, Indonesia)
Ahmad Yusuf Sobri (Universitas Negeri Malang, Indonesia)



Article Info

Publish Date
07 May 2023

Abstract

Sarana dan prasarana pendidikan merupakan salah satu substansi dalam manajemenpendidikan yang sangat urgen dan wajib dimiliki dalam sebuah satuan pendidikan. Tanpa adanya sarana dan prasarana, suatu kegiatan pembelajaran tidak akan berjalan dengan baik dan akan menemui berbagai kendala. Sekolah Menengah Kejuruan Kejuruan (SMK) sebagai salah satu satuan pendidikan yang memiliki visi untuk menghasilkan lulusan-lulusan yang siap bersaing dalam pasar kerja tentu harus memiliki sarana dan prasarana yang memadai. Sarana dan prasarana SMK ini dibutuhkan untuk menunjang kegiatan belajar siswa. Pemerintah mengeluarkan Peraturan Pemerintah Nomor 57 Tahun 2021 tentang Standar Nasional Pendidikan pasal 25 secara khusus berbicara tentang Sarana dan Prasarana Pendidikan. Detil standardisasi sarana dan prasarana pendidikan di SMK/MAK dimuat dalam Permendiknas Nomor 40 Tahun 2008. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis standar sarana dan prasarana pendidikan di SMK Syuradikara Ende. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan analisis data sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketersediaan sarana dan prasarana di SMK Syuradikara belum sepenuhnya mencapai standar sarana dan prasarana pendidikan yang telah ditetapkan dalam Permendiknas Nomor 40 Tahun 2008. Hal ini dikarenakan masih ada ruangan-ruangan yang belum dibuat dan dibenahi dengan sarana dan prasarana antara lain: ruang kepala sekolah, ruang tata usaha, lab komputer, ruang kurikulum, ruang BK, ruang kesiswaan, ruang guru, ruang OSIS, gudang, kantin, tempat parkir, dan ruang praktik.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jmp

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

The journal’s focus is on the studies of management and leadership in schools. The scope: • School planning. • Program and project management in school. • School resources management. It includes management of educational personnel, curriculum, student affairs, school finance, infrastructure ...