Abdi Masya
Vol 4 No 1 (2023)

PEMBUATAN MESIN BOR DENGAN REDUCER UNTUK MEMBANTU UKM DI SUKOHARJO

Lujeng Widodo (Sekolah Tinggi Teknologi Warga Surakarta)
Bambang Margono (Sekolah Tinggi Teknologi Warga Surakarta)
Edy Suryono (Sekolah Tinggi Teknologi Warga Surakarta)



Article Info

Publish Date
25 May 2023

Abstract

Salah satu kebutuhan yang harus dipenuhi adalah air. Dimana untuk mendapatkannya setiap keluarga harus membuat sumur. Hal ini juga yang dialami masyarakat daerah Baki, Sukoharjo. Pembuatan sumur kebanyakan masih menggunakan alat manual, sehingga membutuhkan tenaga, biaya dan waktu yang lebih lama, sehingga diperlukan alat yang dapat membantu dalam proses pembuatan sumur. Tujuan utama kegiatan ini diantaranya adalah membuat mesin bor tanah dengan penggerak motor bensin. Untuk membantu pekerjaan pembuatan sumur, juga pendampingan secara langsung cara kerja mesin, Secara khusus kegiatan ini dilakukan untuk menindaklanjuti program Pemerintah khususnya pemberdayaan masyarakat alternatif di Indonesia. Dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini, Pengabdian ini dalam rangka membantu masyarakat di desa Baki dalam pemenuhan kebutuhan akan air bersih. Prosesnya dengan membuat alat bor tanah, Pembuatan rangka penopang dengan pengelasan SMAW, dilanjutkan proses pembuatan poros penggerak conveyor, swivel, dan pisau bor. Kapasitas mesin 3 meter / jam, sehingga pengeboran lebih cepat dan mampu membuang lumpur dengan lebih cepat dan tidak mudah tersumbat. Mesin bor untuk pembuatan sumur ini sangat praktis digunakan, dan bisa dibawa kemana-mana. Saran kedepannya untuk pengunaan bahan bakar minyak dapat menggunakan dan memanfaatkan energi sinar matahari dengan power voltage solar cell sebagai energi alternatif.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

abma

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Automotive Engineering Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Mechanical Engineering Other

Description

Abdi Masya merupakan jurnal pengabdian pada masyarakat tingkat nasional yang memfokuskan pada aplikasi dan pengembangan teknologi tepat guna yang bermanfaat bagi masyarakat luas yang dilakukan oleh para sivitas akademi internal dan eksternal STTW Surakarta. Lingkup bidang pengabdian kepada ...