Bhakti Community Journal
Vol. 1 No. 2 (2022): Bhakti Community Journal

Pendampingan desa penambangan menuju desa inklusi ramah perempuan, anak, dan budaya: Penambangan village assistance towards women, children and cultural friendly inclusion villages

Irma Prasetyowati (Universitas Jember)
Agustina Dewi Setyari (Universitas Jember)
Linda Dwi Eriyanti (Universitas Jember)
Hermanto Rohman (Universitas Jember)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2022

Abstract

Desa penambangan dinilai memiliki banyak inovasi terutama berkenaan dengan pengembangan literasi dan digitalisasi. Namun, berdasarkan hasil evaluasi serta diskusi yang telah dilakukan bersama Pemerintah desa capaian tersebut masih belum berjalan optimal pasca pendampingan. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mendampingi Desa Penambangan Kecamatan Curahdami kabupaten Bondowoso guna mewujudkan desa inklusif yang ramah anak, perempuan, dan budaya melalui program inovasi desa dengan mengoptimalkan potensi desa yang sudah ada. Metode pengabdian masyarakat ini terdiri dari tahap persiapan dan tahap pendampingan. Observasi awal dilakukan menggunakan dua pendekatan yaitu pendekatan partisipatoris, serta wawancara (diskusi). Sedangkan tahap pendampingan dilakukan dengan Focus Group Discuss( FGD) penyusunan partisipatif desain kebijakan yang inovatif dan terintegratif. Hasil pengabdian masyarakat ini diperoleh pelaksanaan pendampingan Desa Penambangan telah memenuhi target yang sesuai dengan strategi dalam upaya mewujudkan Desa ramah perempuan dan peduli anak (DRPPA). Luaran pelaksanaan pendampingan ini adalah terbentuknya regulasi Perdes/peraturan kepala Desa terkait rencana aksi Desa Penambangan menuju Desa ramah anak, perempuan dan budaya.   Penambangan villages are considered to have many innovations, especially with regard to the development of literacy and digitalization. However, based on the evaluation results and discussions that have been carried out with the village government, the results have not run optimally after the assistance. This community service activity aims to assist Penambangan Village, Curahdami District, Bondowoso Regency to create an inclusive village that is child-, women- and cultural-friendly through a village innovation program by optimizing the potential of existing villages. This community service method consists of a preparatory stage and a mentoring stage. Initial observations were made using two approaches, namely the participatory approach, as well as interviews (discussion). While the mentoring phase is carried out by means of a Focus Group Discussion (FGD) for participatory preparation of innovative and integrated policy designs. The results of this community service were obtained by the implementation of the Penambangan Village assistance that had met the targets according to the strategy in an effort to create a women-friendly and child-caring village (DRPPA). The output of this mentoring implementation is the formation of Perdes regulations/Village head regulations related to the Penambangan Village action plan towards a child, women and cultural friendly village.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

bcj

Publisher

Subject

Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

BJC (Bhakti Community Journal) adalah jurnal multidisiplin ilmiah yang diterbitkan oleh STIKes Wira Medika Bali. BCJ merupakan jurnal yang bertaraf nasional yang memiliki fokus utama pada hasil diseminasi kegiatan pengabdian masyarakat yang berbasis research multidisiplin seperti berbagai kegiatan ...