Jurnal Manajemen Retail
Vol 2 No 02 (2022): JURNAL MANAJEMEN RETAIL

ANALISIS FAKTOR YANG MEMENGARUHI PEMBELIAN IMPULSIF KONSUMEN SHOPEE MELALUI HEDONIC SHOPPING MOTIVATION DAN UTILITARIAN VALUE SEBAGAI INTERVENING

Lona Noviani (Universitas Banten Jaya)
Achmad Rifai (Universitas Banten Jaya)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas website terhadap pembelian impulsive dengan memasukan dua variabel intervening hedonic shopping motivation dan utilitarian value. Penelitian ini menggunakan metode kuantiatif dengan pendekatan survey. Sampel penelitian diambil sebanyak 119 orang dengan teknik stratified random sampling. Adapun analisis data menggunakan metode SEM-PLS dengan tahapan uji outer model, uji inner model dan uji hipotesis. Dari hasil penelitian diketahui bahwa 1) Kualitas website terbukti memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap pembelian impulsive; 2) Kualitas website terbukti memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap hedonic shopping motivation; 3) Kualitas website terbukti memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap utilitarian value; 4) Hedonic shopping motivation tidak berpengaruh terhadap pembelian impulsive; dan 5) Utilitarian value memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap pembelian impulsive. Dari penelitian ini diketahui ada sebesar 48,7% pembelian impulsive yang dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam model.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jumareta

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

JUMERITA –BAJA (Jurnal Manajemen Retail - Banten Jaya ) UNBAJA Prodi Manajemen Retail merupakan publikasi ilmiah yang berisi tulisan yang diangkat dari hasil penelitian, pengembangan, kajian, dan pemikiran di bidang Ekonomi, Manajemen Bisnis . Terbit pertama kali tahun 2021 yakni : Volume 1 NO 30 ...