Jurnal Warta Desa (JWD)
Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Warta Desa (JWD)

ANALISA KELAYAKAN PROSES EKSTRAKSI MINYAK BUNGA MAWAR DENGAN TEKNOLOGI SEDERHANA DI DESA GIRIPURNO, KECAMATAN BUMIAJI, KOTA BATU

Wening Bekti Kusumaningrum (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur)
Erwan Adi Saputro (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur)
Renova Panjaitan (Chemical Engineering Department, Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur)



Article Info

Publish Date
20 May 2023

Abstract

Mata pencaharian warga Desa Giripurno antara lain sektor pertanian dan perkebunan. Salah satu perkebunan yang sangat berpotensi di Desa Giripurno yaitu perkebunan bunga mawar Hasil kebun bunga mawar tersebut langsung dijual tanpa terlebih dahulu melalui proses pengolaan lebih lanjut. Bunga mawar sangat berpotensi menjadi olahan yang dapat memiliki nilai jual tinggi jika diolah dengan tepat. Salah satu produk yang dapat dihasilkan dari bunga mawar yaitu minyak atsiri. Tujuan dilaksanakannya penelitian ini adalah untuk menganalisa neraca massa dari ekstraksi minyak atsiri bunga mawar, sehingga mengetahui jumlah minyak atsiri yang diperoleh dari hasil ekstraksi. Penelitian ini dilakukan dengan cara melakukan wawancara, observasi lapangan, dan analisis rendemen serta kualitas produksi minyak atsiri. Berdasarkan hasil analisa diperoleh rata-rata rendemen ekstrak minyak bunga mawar sebesar 44,0133% dengan berat jenis rata-rata sebesar 0,9482 gr/ml.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jwd

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Education Environmental Science Other

Description

Jurnal Warta Desa (JWD) mempublikasikan naskah hasil-hasil kegiatan pengabdian dengan bidang ilmu Pendidikan, Sosial dan Humaniora, Hukum, Teknik, Pertanian, Komunikasi, Kesehatan, Pengembangan Sumberdaya Manusia, serta Teknologi Tepat ...