Paedagogi: Jurnal Kajian Ilmu Pendidikan (e-journal)
Vol 9, No 1 (2023): JUNI 2023

Implementasi Pembelajaran Tematik Model Cooperative Script sebagai Solusi Peningkatan Hasil Belajar Siswa Sekolah Dasar

Naeklan Simbolon (Universitas Negeri Medan)
Putra Irawan Nasution (Universitas Negeri Medan)



Article Info

Publish Date
02 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh model pembelajaran Cooperative Script terhadap hasil belajar siswa pada tema 6 cita-citaku kelas IV SDN 0405 Hutaraja Lamo. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif. Penelitian ini menggunakan desaign one group Pretest Posttest. Penelitian ini dilaksanakan di kelas IV SDN 0405 Hutaraja Lamo. Dari analisis data Pretest yang dilakukan ditemukan bahwa 5 siswa tuntas dengan persentase 20,8% dan 19 siswa dinyatakan tidak tuntas dengan persentase 79,2% dan untuk nilai rata-rata hasil belajar Pretest adalah 49,80 dengan nilai tertinggi 75 dan nilai terendah 15. Setelah diberi perlakuan dengan menerapkan model pembelajaran Cooperative Script dan diberi Posttest dengan soal yang sama seperti soal Pretest ditemukan bahwa nilai Posttest siswa dengan kategori tuntas 22 siswa dengan persentase 91,7% dan 2 siswa dengan kategori tidak tuntas dengan persentase 8,3%, dan untuk rata-rata hasil belajar siswa pada Posttest adalah 77,70 dengan nilai tertinggi adalah 95 dan nilai terendah adalah 30. Hasil pengujian hipotesis dilakukan uji Paired Sample Test dengan program SPSS 20 diperoleh nilai Signifikansi sebesar 0,000 <0,05, maka H0 ditolak dan Ha diterima yang menyatakan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Cooperative Script terhadap hasil belajar siswa pada tema 6 subtema 1 pembelajaran 1 kelas IV SDN 0405 Hutaraja Lamo.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

PAEDAGOGI

Publisher

Subject

Education Other

Description

Paedagogi: Jurnal Kajian Ilmu Pendidikan (e-journal) current issues and issues about study of educational science, development of learning models, digital technologies in education, innovative learning environments, adaptive learning, gamified leaning, and results of research in the field of ...