JPLED
Vol. 3 No. 1 (2023): Journal of Practice Learning and Educational Development

Persepsi Siswa tentang Kompetensi Kepribadian Guru di SMK Kartika 1-2 Padang

Ahmad Sidik Akbari (Universitas Negeri Padang)
Lusi Susanti (Universitas Negeri Padang)
Hanif Alkadri (Universitas Negeri Padang)
Ahmad Sabandi (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
04 Mar 2023

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurang optimalnya kompetensi kepribadian yang dimiliki guru di SMK Kartika 1-2 Padang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendapatkan informasi mengenai persepsi siswa tentang: tentang: 1) kepribadian yang berakhlak mulia dan dapat menjadi teladan, 2) kepribadian guru yang mantap dan stabil, 3) kepribadian yang dewasa, 4) kepribadian yang arif dan 5) kepribadian yang berwibawa. di SMK Kartika 1-2 Padang. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Populasinya seluruh siswa kelas XI dan XII yang berjumlah 243 orang siswa SMK Kartika 1-2 Padang. Sampel berjumlah 78 orang, diambil menggunakan teknik stratified proportional random sampling. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner atau angket model skala Likert yang telah diuji cobakan untuk melihat validitas dan reliabilitasnya pada tingkat kepercayaan 5%. Yang hasilnya dari 40 item pernyataan, 37 item valid dan 3 item invalid, kemudian pernyataan yang tidak valid dianggap gugur serta dinyatakan reliabel. Data diolah menggunakan rumus mean. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi siswa tentang: (a) kepribadian guru yang berakhlak mulia dan dapat menjadi teladan 4,40, (b) kepribadian guru yang mantap dan stabil 3,96, (c) kepribadian guru yang dewasa 3,90, (d) kepribadian guru yang arif 3,89 dan (e) kepribadian guru yang berwibawa 3,88. Jadi kompetensi kepribadian guru sudah mampu diterapkan oleh guru di SMK Kartika 1-2 Padang yaitu dengan skor rata-rata 4,01 berdasarkan persepsi siswanya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpled

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Journal of Practice Learning and Educational Development is an open access, peer-reviewed, scientific journal published by GAES (Global Action and Education for Society). The aim of this journal is to publish articles dedicated to the latest outstanding developments in the field of education. It ...