Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian
Vol 4, No 1 (2019): Februari 2019

Analisis Efisiensi Pemasaran Bawang Merah Dalam Meningkatkan Pendapatan Usahataninya Di Kecamatan Laut Tawar Kabupaten Aceh Tengah

Herlina Fitryani (Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Syiah Kuala)
Mustafa Usman (Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Syiah Kuala)
Zakiah Zakiah (Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Syiah Kuala)



Article Info

Publish Date
06 Mar 2020

Abstract

Bawang merah merupakan salah satu komoditi hortikultura sayuran yang sangat dibutuhkan masyarakat sebagai bahan pelengkap masakan. Kebutuhan konsumsi bawang merah yang terus meningkat membuat pemerintah menjadikan bawang merah sebagai sayuran unggulan nasional dan sebagai komoditi prioritas. Kecamatan Laut Tawar merupakan salah satu sentral bawang merah di Kabupaten Aceh Tengah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui saluran pemasaran bawang merah di Kecamatan Laut Tawar apakah sudah efisien dan mengetahui usahatani bawang merah dapat memberikan pendapatan yang layak bagi petani bawang merah di Kecamatan Laut Tawar. Penelitian ini dilakukan dengan metode survey dengan menggunakan kuisioner. Jenis data yang dikumpulkan adalah data primer dan sekunder. Model analisis yang digunakan adalah metode deskriptif, metode analisis saluran pemasaran, analisis margin, analisis profit margin, efisiensi pemasaran, pendapatan dan kelayakan usahatani. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, Saluran pemasaran bawang merah di Kecamatan Laut Tawar menggunakan saluran satu tingkat dan dua tingkat pemasaran.Efisiensi pemasaran bawang merah pada saluran pemasaran pertama sebesar 36,82 % dan pada saluran pemasaran kedua 40,02%. Nilai perhitungan R/C ratio yang diperoleh sebesar 2.74 hal ini menunjukan bahwa usahatani bawang merah layak dan menguntungkan.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JFP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian (JIMFP) diterbitkan oleh Fakultas Pertanian, Universitas Syiah Kuala. Merupakan media jurnal elektronik sebagai wadah untuk penyebaran dan publikasi hasil penelitian dari skripsi/tugas akhir dan atau sebagian dari skripsi/tugas akhir mahasiswa strata satu (S1) ...