KARYA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 3 No 1 (2023): KARYA: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI PROGRAM EKOWISATA DI DESA SEPAYUNG

Indah Dwi Lestari (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Samawa)
Wiwi Noviati (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Samawa)
Ana Merdekawati (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Samawa)
Fatmawati Fatmawati (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Samawa)



Article Info

Publish Date
21 Apr 2023

Abstract

Pembangunan sektor pariwisata merupakan salah satu upaya dalam meningkatkan ekonomi masyarakat baik di tingkat lokal maupun global. Pengelolaan desa ekowisata yang berbasis potensi lokal memerlukan kepedulian dan partisipasi masyarakat untuk senantiasa berinovasi dan kreatif dalam mengembangan wilayah desa yang dijadikan sebagai desa wisata. Melalui Program pemberdayaan masyarakat ini dapat mengembangkan potensi-potensi desa. Salah satunya pada sektor wisata dalam hal ini kami membangun cafe outdoor yang bernama Se-payung Se-ate yang memiliki nilai jual di Keindahan alam. Diharapkan kafe Se-payung Se-ate dapat menjadi daya tarik untukberkunjung ke Desa Sepayung dan menjadi media penampungan bagi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang ada di Sepayung untuk berkembang serta menjadi tempat penyerapan tenaga kerja berbasis ekonomi lokal.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

KARYA_JPM

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Public Health

Description

KARYA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat ini merupakan wadah publikasi ilmiah di bidang pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh dosen maupun kelompok masyarakat lainnya. Jurnal ini menerima artikel hasil pengabdian kepada masyarakat pada multidisiplin penerapan iptek baik yang berbentuk ...