Kopula: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pendidikan
Vol. 3 No. 2 (2021): Oktober

Metafora Sufistik dalam Novel Jatiswara Karya Lalu Agus Fathurrahman: Kajian Stilistika

dewi yuliana (Unknown)
Johan Mahyudi (Universitas Mataram)
Syahrul Qodri (Universitas Mataram)



Article Info

Publish Date
20 Oct 2021

Abstract

Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah bagaimana metafora eksplisit sufistik dan implisit sufistik dalam novel Jatiswara karya Lalu Agus Fathurrahman berdasarkan kajian stilistika. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan metafora eksplisit sufistik dan metafora implisit sufistik dalam novel Jatiswara karya Lalu Agus Fathurrahman berdasarkan kajian stilistika. Metode Pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu metode simak dan teknik catat. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu metode kualitatif yang bersifat deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bagaimana bentuk metafora seksplisit yang sufistik dan metafora implisit yang sufistik dalam novel Jatiswara, yaitu terdapat tiga kategori metafora ekplisit sufistik dan implisit sufistik diantaranya: kategori fisik, sifat, dan karakter.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

kopula

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Kopula: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pendidikan adalah suatu jurnal terbit dua kali setahun (Maret dan Oktober) yang dipublikasikan oleh Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Indonesia FKIP Universitas Mataram. Kopula pertama diterbitkan pada tahun 2019 sebagai wadah untuk mempublikasi hasil ...