Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia
Vol 3, No 1 (2023): Alegori: Jurnal Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia

PENGGUNAAN MAJAS METAFORA DALAM KUMPULAN CERPEN SEPERTI SEMUT HITAM YANG BERJALAN DI ATAS BATU HITAM DALAM GELAP MALAM KARYA ANTON KURNIA DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA

Opik Barik Al Azmi (Universitas Indraprasta PGRI)
Heppy Atmapratiwi (Universitas Indraprasta PGRI)
Mirza Ghulam Ahmad (Universitas Indraprasta PGRI)



Article Info

Publish Date
26 Jun 2023

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis penggunaan majas metafora dalam kumpulan cerpen Seperti Semut Hitam yang Berjalan di Atas Batu Hitam dalam Gelap Malam serta implikasinya terhadap pembelajaran bahasa Indonesia. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan teknik analisis isi. Penentuan klasifikasi majas metafora dibedakan menjadi empat bentuk; metafora antromorfomik, metafora hewan, metafora abstrak ke konkret, dan metafora sinestesia. Pendeskripsian secara detail aspek majas metafora dari suatu data yang telah didapat menghasilkan sejumlah 105 temuan data. Berdasarkan hasil analisis pada bab 4 dapat disimpulkan jika hasil penelitian  temuan majas metafora dari 10 cerpen berbeda tersebut, penggunaan majas metafora yang terdapat pada data temuan yang adalah sebagai berikut: metafora abstrak ke konkret 38 kutipan (36,19%), metafora antromorfomik sebanyak 32 kutipan (30,48%), metafora sinestesia sebanyak 20 kutipan (19,05%), dan metafora hewan sebanyak 15 kutipan (14,28%)

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

alegori

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Alegori: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia is a scientific journal that contains articles compiled by Indonesian Language Education students and reviewed by reviewers. Presented using a balanced qualitative and quantitative approach. This journal focuses on various important issues in Indonesian ...