Jurnal Sibermas (Sinergi Pemberdayaan Masyarakat)
Vol 12, No 1 (2023): Jurnal Sibermas (Sinergi Bersama Masyarakat)

Pengenalan dan Pelatihan Pengelolaan Keuangan dan Pemasaran Digital bagi Pelaku Usaha UMKM di Kecamatan Wonosari Kabupetan Boalemo

Hais Dama (Universitas Negeri Gorontalo)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2023

Abstract

Pelaksanaan pelatihan dilaksanakan dalam rangka kegiatan KKNT Universitas Negeri Gorontalo periode ke 2 tahun 2022 dengan judul pengenalan dan pelatihan pengelolaan keuangan digital bagi pelaku usaha UMKM di Desa Harapan Kecamatan Wonosari Kabupaten Boalemo. Metode yang dilakukan berupa memberikan pelatihan dan pengenalan bagi pelaku usaha dalam memasarkan produk usahanya dan membuat pencatatan baik secara sederhana dan penggunaan teknologi digital.Pelaku usaha yang mengikuti kegiatan ini berjumlah 20 pelaku usaha yang mewakili beberapa dusun yang ada di Desa Harapan Kecamatan Wonosari Kabupaten Boalemo.Hasil kegiatan adalah para pelaku usaha telah memahami bagaimana memasarkan produk usaha mereka melalui ketersediaan website dan Market Place yang disediakan oleh Universitas Negeri Gorontalo. Demikian pula dengan pelatihan penyusunan laporan keuangan baik secara sederhana maupun berbasis digital. Pelatihan ini sangat bermanfaat bagi para pelaku usaha dalam menjalankan usahanya menuju UMKM yang maju, mandiri dan naik kelas

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sibermas

Publisher

Subject

Education Engineering Medicine & Pharmacology Public Health Social Sciences

Description

Community Service Jurnal Sibermas (Sinergi Pemberdayaan Masyarakat) is a journal managed by the Institute for Research and Community Service of the Universitas Negeri Gorontalo with ISSN 2302-4798 (Print) and ISSN 2746-8917 (Online). This journal contains articles of community service with the scope ...