Jurnal Administrasi Bisnis
Vol 3, No 1 (2023): June

PENGARUH STRATEGI PEMASARAN DAN SALURAN DISTRIBUSI TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN DI DUREN STORY CIANJUR

Noerlita Nugraheni (Universitas Suryakancana)
Rahmat Taufiq Dwi Jatmika (ID SINTA (6657396) Fakultas Sains Terapan, Universitas Suryakancana)
Junialdi Dwijaputra (Universitas Suryakancana)



Article Info

Publish Date
23 Jun 2023

Abstract

Duren Story Cianjur merupakan salah satu cafe yang berada di Kabupaten Cianjur. Cafe ini diminati berbagai kalangan, baik kalangan yang muda hingga yang tua. Upaya dalam memberikan pelayanan yang baik bagi pelanggan selalu diusahakan oleh Duren Story Cianjur. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui: 1) Seberapa besar pengaruh strategi pemasaran terhadap minat beli konsumen, 2) Seberapa besar pengaruh saluran distribusi terhadap minat beli konsumen, 3) Seberapa besar pengaruh strategi pemasaran dan saluran distribusi terhadap minat beli konsumen. Dalam penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif kuantitatif dengan pendekatan survey. Sampel penelitian adalah konsumen Duren Story Cianjur sebanyak 97 responden dengan menggunakan teknik sampel probability sampling. Adapun pengolahan datanya menggunakan uji instrumental, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis Dari hasil penelitian ini sebagai berikut: 1) Strategi pemasaran memiliki pengaruh yang signifikan terhadap minat beli konsumen nilai thitung>ttabel 4,040>1,985. 2) Saluran distribusi memiliki pengaruh yang signifikansi terhadap minat beli konsumen nilai thitung>ttabel 4,804>1,985. 3) Strategi pemasaran dan saluran distribusi secara bersama-sama memiliki pengaruh yang signifika terhadap minat beli konsumen nilai f hitung yaitu 0,436 3,94. Sehingga pengaruh variabel X1 dan X2 berpengaruh secara simultan atau bersama-sama terhadap variabel minat beli Y adalah sebesar 49,3% sedangkan sisanya 50,7% yang dipengaruhi oleh variabel yang tidak diteliti.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jubis

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

jurnal hasil penelitian yang berkaitang dnegan ilmu pengelolaan sumber daya manusia, logistik, operasional, pemasaran, hingga manajemen perusahaan. Adapun ruang lingkup jurnal sebagai berikut : Administration, Business Ethics, Consumer behavior, Digital Marketing, Entrepreneurship, Management, ...