E-Dimas: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Vol 14, No 2 (2023): E-DIMAS

Upaya Peningkatan Kesadaran Pedagang Terhadap Pengolahan Limbah di Desa Senganan Tabanan

Ni Kadek Belinda Marmora (Universitas Pendidikan Nasional)
Nyoman Sri Manik Parasari (Universitas Pendidikan Nasional)
Ari Maulana Bastian (Universitas Pendidikan Nasional)
I Made Ricky Indra Primadana (Universitas Pendidikan Nasional)
I Gede Adi Artawan (Universitas Pendidikan Nasional)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Pemilahan limbah di warung-warung sekitar Desa Senganan belum terkelola dengan baik. Dimana setiap warung belum memiliki tempat pembuangan limbah yang baik. Pedagang masih menggunakan plastik dan juga barang bekas seperti kardus untuk menampung limbah non-organik yang nantinya mereka bakar dengan limbah organik di belakang rumah. Tujuan umum pada kegiatan ini adalah untuk mengetahui cara meningkatkan kesadaran pedagang warung dalam pemilahan limbah di area warung Desa Senganan. Metode kegiatan yang digunakan adalah sosialisasi pemilahan limbah non-organik dan pembagian tempat sampah ke warung-warung. Berdasarkan observasi yang telah dilakukan kepada pemilik warung belum melakukan pemilahan limbah dengan baik. Limbah non-organik masih digabung dengan limbah organik. Banyak limbah non-organik yang masih berserakan seperti botol minum kemasan dan bekas jajanan yang dibungkus plastik. Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini adalah sosialisasi dan pemberian tempat sampah berupa nilai ekonomis dari pemanfaatan limbah non-organik terkhusus limbah yang berbahan plastik yang bisa dijadikan sebagai hasil kerajinan. Selain itu, limbah non-organik seperti plastik, botol kemasan dan lainnya dapat dikumpulkan kemudian ditukar ke pengepul setempat dan dapat menghasilkan nilai ekonomis serta dapat ditukar juga dengan barang yang lebih bermanfaat seperti ember.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

e-dimas

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal E-Dimas (Educations-Pengabdian kepada Masyarakat), dengan nomor ISSN 2087-3565 (cetak) dan ISSN 2528-5041 (online) adalah jurnal multidisiplin ilmiah yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas PGRI Semarang. Jurnal E-Dimas merupakan jurnal yang ...