LITERASI : Jurnal Ilmiah Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah
Vol. 13 No. 2 (2023): Literasi: Jurnal Ilmiah Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah

KESANTUNAN BERBAHASA SISWA DAN GURU PADA DISKUSI PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA : DALAM PERSPEKTIF TEORI ROBIN LAKOFF

Ella Novitasari (Universitas Jambi)
Urip Sulistiyo (Universitas Jambi)
Rustam Rustam (Universitas Jambi)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kaidah-kaidah kesantunan berbahasa siswa pada diskusi pembelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah berdasarkan teori Robin Lakoff yang meliputi tiga kaidah, yaitu kaidah formalitas, kaidah ketidaktegasan atau pilihan, serta kaidah persamaan dan kesekawanan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif. Hasil dari penelitian ini berdasarkan analisis data rekaman yang telah penulis lakukan, ditemukan data tuturan guru dengan kaidah formalitas sebanyak 41 tuturan. 21 tuturan yang mematuhi dan 20 tuturan yang melanggar kaidah formalitas, sedangkan tuturan siswa ditemukan sebanyak 121 tuturan. 54 tuturan siswa yang mematuhi dan 67 tuturan yang melanggar kaidah formalitas. Kaidah pilihan dan kaidah persamaan tidak ditemukan data pada tuturan guru. Pada tuturan siswa ditemukan sebanyak 24 tuturan dengan kaidah pilihan. Sebanyak 3 tuturan yang mematuhi dan 21 tuturan yang melanggar kaidah pilihan. Selanjutnya, ditemukan data sebanyak 22 tuturan yang berkaitan dengan kaidah persamaan. Sebantak 12 tuturan yang mematuhi dan 10 tuturan yang melanggar kaidah persamaan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

literasi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal ini diberi nama LITERASI, nama tersebut dipilih sebagai upaya untuk tetap menjadikan keterampilan berbahasa sebagai landasan pengembangan ilmu pengetahuan. Seperti sebuah pernyataan “bahasa sebagai penghela ilmu pengetahuan”. Jurnal LITERASI diterbitkan oleh Prodi Pendidikan ...