Lentera Pendidikan Indonesia: Jurnal Media, Model, dan Pengembangan Pembelajaran
Vol. 4 No. 1 (2023): February

PENGARUH VIDEO EDUKASI TERHADAP KONSENTRASI BELAJAR PADA SISWA KELAS VIII DI SMP NEGERI 4 LINGSAR KABUPATEN LOMBOK BARAT

Syaifudin Syaifudin (Universitas Pendidikan Mandalika)
Farida Herna Astuti (Universitas Pendidikan Mandalika)
Aluh Hartati (Universitas Pendidikan Mandalika)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2023

Abstract

Permasalahan penelitian adalah kurangnya konsentrasi belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 4 lingsar Kabupaten Lombok Barat, dimana sebagian besar siswa terlihat belum siap dalam menerima pembelajaran. Ketika guru menyampaikan materi sebagian siswa terlihat acuh, dan kurang memperhatikan penjelasan materi guru. Video edukasi dapat meningkatkan konsentrasi belajar dan membantu belajar siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh video edukasi terhadap konsentrasi belajar siswa kelas VIII di SMP Negeri 4 Lingsar. Metode penelitian menggunakan one group pree-test dan post-test design dimana rancangan penelitian dengan satu kelompok subyek kelompok eksperimen dilakukan perlakuan. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket sebagai data primer sedangkan observasi dan studi dokumentasi sebagai data sekunder. Teknik analisis data menggunakan rumus t-test. Hasil analisis data t-hitung sebesar 5,479 dengan nilai t-tabel pada taraf signifikansi 5% dengan db (N-1) = 7 sebesar 2,365. Analisis hasil nilai t-hitung lebih besar dari pada nilai t-tabel (5,479>2,365) sehingga hasil analisis penelitian dinyatakan signifikan. Simpulan hasil penelitian ini bahwa, ada pengaruh video edukasi terhadap konsentrasi belajar siswa kelas VIII di SMP Negeri 4 Lingsar.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

lpi

Publisher

Subject

Education

Description

Lentera Pendidikan Indonesia: Jurnal Media, Model, dan Pengembangan Pembelajaran is an open access peer reviewed research journal that Yayasan Lingkar Pena Mandiri Indonesia publishes. The journal publishes state-of-art papers in the form of conceptual research and studies in the field of learning ...