Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Vol. 4 No. 5 (2023): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)

Analisis Halal dan Sikap Keuangan Terhadap Karakter Manusia

Andi Arifwangsa Adiningrat (Universitas Muhammadiyah Makassar)
Arniati Arniati (Universitas Muhammadiyah Makassar)
Warda Warda (Universitas Muhammadiyah Makassar)
Sri Wahyuni (Universitas Muhammadiyah Makassar)
Naidah Naidah (Universitas Muhammadiyah Makassar)
Ummu Kalsum (STIE Wira Bhakti Makassar)



Article Info

Publish Date
13 Jul 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis halal dan sikap keuangan terhadap karakter manusia. Pendekatan dalam peelitian ini yaitu pendekatan kualitatif deskriptif. Penelitian ini menggunakan data sekunder maupun data primer, data sekunder berasal dari bebera artikel dan study kasus sedangkan data primer dilakukan dengan cara melakukan secara langsung dilapangan dengan melakukan observasi dan wawancara kepada sumber informan yang berasal dari suatu organisasi/instansi, masyarakat UMKM/ Praktisi, dan masyarakat umum. Adapun jumlah sampel dalam penelitian ini berjumlah 12 orang. Lokasi pada penelitian ini dilakukan diberbagai daerah di Kota Makassar dan Kabupaten Maros. Adapun Langkah-langkah analisis data yang digunakan dalam penelitian mulai tahap reduksi data, pengumpulan data, penyajian data sampai penarikan kesimpulan. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa analisis halal terhadap karakter manusia merujuk pada penilaian moral dan etika yang didasarkan pada prinsip-prinsip Islam dalam mengevaluasi sifat-sifat dan perilaku individu. Halal yang memberikan dampak terhadap karakter manusia. Sedangkan sikap keuangan seseorang memiliki dampak yang signifikan terhadap karakter dan perilaku manusia, Sikap keuangan seseorang dapat dipengaruhi oleh karakteristik pribadi, nilai-nilai, pendidikan, pengalaman, dan faktor lainnya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

msej

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) is published by Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI) as an information and communication media for practitioners, researchers and academics who are interested in the field of management (Finance, Human Resource, ...