Jurnal Ilmu Syariah dan Hukum
Vol 2, No 1 (2023): Jurnal Ilmu Syariah dan Hukum (JISYAKU)

PROBLEMATIKA PELAKSANAAN KEWARISAN HARTA PENCARIAN DI NAGARI RAO-RAO PERSPEKTIF HUKUM ISLAM

Hizbullah Hizbullah (Fakultas Syariah, UIN Mahmud Yunus Batusangkar)
Elimartati Elimartati (UIN Batusangkar)
Eficandra Eficandra (UIN Batusangkar)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Studi ini mengkaji tentang pelaksanaan kewarisan harta pencarian di Nagari Rao-Rao. Tujuan dari pembahasan ini untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan pembagian warisan harta pencarian serta menganalisis bagaimana hukum kewarisan Islam dalam menyelesaikan pelaksanaan pembagian warisan harta pencarian di Nagari Rao-Rao Kecamatan Sungai Tarab Kabupaten Tanah Datar. Penelitian ini merupakan jenis penelitian empiris dengan tipe yuridis sosiologis dengan menggunakan metode kualitatif. Data diperoleh melalui Ninik Mamak, Alim Ulama, Cadiak Pandai dan ahli waris dari keluarga yang melaksanakan.setelah data terkumpul diolah dengan carareduksi data,penyajian datadan penarikan kesimpulan. Penelitian ini menemukan hasil bahwa dalam pelaksanaan kewarisan harta pencarian di Nagari Rao-Rao dilakukan dalam dua bentuk yaitu: 1. Pelaksanaan pembagian kewarisan dilaksanakan secara musyawarah mufakatdiantaraahli waris tanpa memperhitungkan dan memperuntukkan harta bersama bagi istri. 2. Pelaksanaan pembagian kewarisandilaksanakan menggunakan amanat (pesan), dengan membagi harta warisan secara merata di antara ahli waris. Adapun analisis hukum Islam terhadap pelaksanaan kewarisan di Nagari Rao-Rao Kecamatan Sungai Tarab Kabupaten Tanah Datar dapat dikatakan sudah sesuai dengan hukum Islamdalam bentuk metode takharuj dalam sistem faraidh Islam, sedangkan pembagian secara amanat (pesan) untuk membagi harta warisan secara merata di antara ahli waris tidak sejalan dengan hukum Islam

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jisyaku

Publisher

Subject

Religion Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Focus and Scope: 1. Islamic Law 2. Islamic Law and Politics 3. Islamic Law and Gender 4. Islamic Law and Contemporary Issue 5. Islamic Family Law 6. Islamic Criminal Law 7. Sharia Economic Law 8. Islamic Constitutional Law 9. Islamic Jurisprudence 10. Law ...