Proceeding Seminar LPPM UMP Tahun 2014
2015: Buku II Bidang Ilmu Pendidikan dan Sosial Humaniora, Proceeding Seminar Nasional LPPM 2015, 2

PENINGKATAN MINAT DAN PRESTASI BELAJAR MAHASISWA PGSD PADA MATA KULIAH MEDIA PEMBELAJARAN PKn MELALUI TEKNIK BRAINSTORMING MENGGUNKAAN MEDIA TIGA DIMENSI (3D)

Muslim, Aji Heru ( Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muhammadiyah Purwokerto.)
Harmianto, Sri ( Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muhammadiyah Purwokerto.)



Article Info

Publish Date
26 Sep 2015

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan minat dan prestasi belajar mahasiswa pada mata kuliah Media Pembelajaran PKn SD menggunkan Teknik Brainstorming dengan menggunakan media tiga dimensi. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari 2 siklus. Objek dalam penelitian ini adalah mahasiswa kelas A Semester IV Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar UMP yang berjumlah 45 mahasiswa. Instrumen yang digunakan dalam pengumpulan data menggunakan lembar angket untuk minat belajar mahasiswa, analisis datanya secara deskriptif kualitatif. Indikator dalam penelitian ini apabila terjadinya peningkatan minat dan prestasi belajar mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan Teknik Brainstorming dengan menggunakan media tigadimensi dapat meningkatkan minat dan prestasi belajar mahasiswa pada mata kuliah Media Pembelajaran PKn SD. Hal tersebut dapat dibuktikan dengan meningkatnya minat mahasiswa dalam pembelajaran, seperti pada skor peningkatan persentase nilai rata-rata minat mahasiswa pada siklus I sebesar65,36%, siklus II sebesar 77,44% dengan kriteria sangat baik. Selain minat mahasiswa juga dapat meningkatkan prestasi belajar mahasiswa, pada siklus I peningkatan persentase nilai rata-rata prestasi mahasiswa pada siklus I sebesar71,43%, siklus II sebesar 91,43%.Kata Kunci :Minat,Prestasi, Media Pembelajaran PKn dan Teknik Brainstorming Media Tiga Dimensi

Copyrights © 2015