Jurnal Pendidikan Kesehatan
Vol 6 No 1 (2017): Jurnal Pendidikan Kesehatan

Kelompok Pendukung Air Susu Ibu dan Pengetahuan Ibu Menyusui

Sri Wahyuningsih (Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang)
Suminah Suminah (Universitas Negeri Sebelas Maret)
Sapja Anantanyu (Universitas Negeri Sebelas Maret)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2017

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan metode cross sectional. Subjek penelitian adalah ibu menyusui yang ikut kelompok pendukung ASI, yang diambil menggunakan fixed exposure sampling, jumlah sampel yang memenuhi kriteria inklusi berjumlah 115. Teknik pengumpulan data primer diperoleh melalui pengisian kuesioner. Data di analisis menggunakan analisis regresi ganda dengan p value lebih kecil dari 0,05. Hasil penelitian terdapat pengaruh yang sangat signifikan antara keanggotaan ibu dalam kelompok pendukung ASI terhadap pengetahuan yaitu p sama dengan 0,000 dan terdapat pengaruh yang signifikan antara keanggotaan ibu dalam kelompok pendukung ASI terhadap menyusui yaitu p sama dengan 0,002. Kesimpulan dari penelitian ini ada pengaruh yang signifikan antara keanggotaan ibu dalam kelompok pendukung ASI terhadap pengetahuan dan menyusui.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jpk

Publisher

Subject

Education Health Professions Nursing Public Health

Description

Jurnal Pendidikan Kesehatan is a journal to disseminate various scientific papers on health development and other research of health also disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of health applied. JPK particularly focuses on the main ...