Jurnal Kesehatan dan Kebidanan Nusantara (JKN)
Vol. 1 No. 2 (2023): Jurnal Kesehatan dan Kebidanan

Kecemasan pada Penderita Tuberculosis (Anxiety in Tuberculosis Patients)

Bella Ayu Shinta Dewi (Universitas Muhammadiyah Jember)
Intan Rusdian Permata Sari (Universitas Muhammadiyah Jember)
Dwi Agustin (Universitas Muhammadiyah Jember)
Selfi Angga Sari (Universitas Muhammadiyah Jember)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2023

Abstract

Tuberkulosis dan kecemasan merupakan kondisi umum yang berdampak pada masalah kesehatan, baik secara individu maupun masyarakat. Hubungan tuberkulosis dengan terjadinya kecemasan pada penderita bersifat sindemik, artinya terjadinya tuberkulosis merupakan terjadinya gangguan kesehatan lain seperti kecemasan. Oleh karena itu penting untuk memahami mekanisme fisiologis dan sosial yang terkait dengan kedua kondisi ini. Rancangan penelitian yang digunakan adalah korelasional dengan pendekatan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 110 responden yang diambil secara total sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kecemasan pasien Tuberkulosis berada pada rentang kecemasan ringan sampai dengan tingkat panik. Faktor yang berhubungan dengan terjadinya anxietas disebabkan oleh perubahan kondisi fisik, sosial dan informasi yang dimiliki oleh pasien terkait tuberkulosis.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JKN

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology

Description

Jurnal Kesehatan dan Kebidanan Nusantara (JKN) merupakan Jurnal yang diterbitkan oleh CV. Utility Project Solution dengan SK Pendirian No 2998/2889/1/1/2006/07/2015 yang bergerak di bidang Penelitian, Pengabdian, Publikasi Ilmiah, Penerbitan Buku dan bidang lainnya. Jurnal Kesehatan dan Kebidanan ...