Prosiding University Research Colloquium
Proceeding of The 16th University Research Colloquium 2022: Bidang Pengabdian Masyarakat

Pelatihan Aplikasi Pembelajaran dengan Materi Berbasis Gaya Belajar Sesuai Karakter Siswa SD

Hernawan Sulistyanto (Universitas Muhammadiyah Surakarta)
Harun Joko Prayitno (Universitas Muhammadiyah Surakarta)
Sofyan Anif (Universitas Muhammadiyah Surakarta)
Sabar Narimo (Universitas Muhammadiyah Surakarta)



Article Info

Publish Date
04 Jan 2023

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pelatihan kepada pendidik dalam penggunaan aplikasi pembelajaran bagi para siswa. Kegiatan ini diselenggarakan dengan maksud agar para pendidik mahir menggunakan aplikasi pembelajaran yang mampu menyediakan media pembelajaran bagi para siswa sesuai dengan gaya belajar yang dimiliki siswa. Adanya keunikan karakteristik inilah yang menjadikan aplikasi ini sangat memungkinkan untuk digunakan sebagai media utama dalam pemberdayaan kemampuan berpikir tingkat tinggi siswa. Pelatihan diikuti oleh sekelompok guru sekolah dasar dari SDN Banyuanyar 1 Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah. Pelaksanaan kegiatan pengabdian ini meliputi beberapa metode yaitu ceramah, demonstrasi, latihan, dan tanya jawab. Hasil yang dapat disampaikan dari pelaksanaan pengabdian ini ialah seluruh peserta pelatihan sangat antusias dalam mengikuti kegiatan pelatihan aplikasi pembelajaran ini dengan indikasi para peserta (para guru) terlihat sangat aktif dan tekun didalam mengikuti setiap metode pelatihan yang diadakan. Kesimpulan yang diperoleh ialah sekitar 89% guru telah mampu dan mahir menggunakan aplikasi pembelajaran yang dilatihkan untuk kelak digunakan didalam proses pembelajaran bagi siswa yang disesuaikan dengan gaya belajar siswa. Salah satu kendala yang muncul selama kegiatan pelatihan yakni masalah keterbatasan peralatan komputer sehingga mengakibatkan pelaksanaan pelatihan belum dapat berjalan secaramaksimal.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

proceeding

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology

Description

University Research Colloquium (URECOL) merupakan forum seminar nasional yang memberikan kesempatan untuk diseminasi, diskusi, dan mendapatkan follow up atas luaran penelitian maupun pengabdian kepada ...