Menara Ilmu
Vol 17, No 2 (2023): Vol 17 No. 02 JULI 2023

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Turnover Intention Karyawan Pada Fahira Hotel Bukittinggi

Rozi Yuliani (Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat)
Moch. Abdi (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jul 2023

Abstract

Tingkat Turnover intention intention yang tinggi akan menimbulkan dampak yang negatif terhadap hotel, seperti menciptakan ketidakstabilan dan ketidakpastian terhadap kondisi tenaga kerja. Tujuan Penelitian ini adalah untuk menganalisis tingkat turnover intention intention karyawan Hotel Fahira Bukittinggi, menganalisis faktor apa yang mempengaruhi turnover intention intention, dan menganalisis tindakan yang akan dilakukan menekan tingkat turnover intention intention. Selama kurang lebih 3 tahun semenjek berdirinya hotel Fahira Bukittinggi tingkat turnover intention karyawan tergolong cukup tinggi. Informan pada penelitian adalah direktur sekaligus pemilik hotel dan karyawan. Metode pengambilan sample yang digunakan adalah teknik purposive conenience sampling yaitu pemilihan sample berdasarkan pertimbangan berdasarkan tujuan penenlitian. Pengumpulan data dilakukan melalui pendekatan kualitatif melalui wawancara, observasi, dan studi dokumen, hal ini dilakukan untuk pengolahan data berupa triangulasi data untuk menguji validitas data kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa faktor yang mempengaruhi turnover intention intention adalah faktor individual dari karyawan itu sendiri mulai dari usia, jenis kelamin, pendidikan, masa kerja dan status perkawinan. Selain itu kepuasan kerja juga memberikan peran pada tingginya turnover intention karyawan mulai dari beban kerja, penghasilan, kondisi kerja, promosi jabatan. Selain itu komitmen awal antara perusahaan dengan karyawan tidak terlaksana dengan baik. Kata Kunci : Turnover intention Intention, individual, kepuasan, komitmen organisasi

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

menarailmu

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Education

Description

MENARA ILMU, Merupakan Jurnal Penelitian dan Kajian Ilmiah yang Diterbitkan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat. Penyunting menerima kiriman naskah hasil kajian dan penelitian untuk bidang Eksakta, pendidikan/sosial dan Agama Islam untuk ...