JURNAL PENGABDI
Vol 6, No 2 (2023): Oktober 2023

Desain Mural Sebagai Citra Kawasa Tepian Sungai di Kampung Beting

Ely Nurhidayati (Universitas Tanjungpura)
Mira Sophia Lubis (Universitas Tanjungpura)
Firsta Rekayasa Hernovianty (Universitas Tanjungpura)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2023

Abstract

Seni mural merupakan seni yang hadir dengan menawarkan pendekatan yang secara langsung bersentuhan dengan masyarakat. Seni mural kerap dijumpai di kawasan-kawasan perkotaan, seperti di kawasan komersil, fasilitas umum, dan sebagainya yang memiliki bidang dinding yang luas sehingga oleh seniman mural bidang dinding ini dijadikan sebagai media untuk berkarya. Adapun tujuan dari dilakukannya lukisan mural ialah untuk menyampaikan pesan kepada masyarakat luas, memperindah kawasan, serta mengubah citra kawasan. Seni mural cukup berkembang di Indonesia, Kampung Beting di Kota Pontianak merupakan salah satu kampung yang memiliki kekayaan karya seni mural yang mengusung beberapa tema mengenai isu yang sedang hangat, seperti pendidikan, pariwisata, hingga sejarah budaya Kampung Beting. Sebagai kawasan yang memiliki nilai historis budaya Kota Pontianak, kesenian mural di Kampung Beting menjadi salah satu upaya dalam pengenalan citra budaya kesultanan Kota Pontianak kepada masyarakat luas. Upaya dilakukannya aktivitas mural kawasan ini diharapkan mampu menghilangkan stigma negatif dari Kampung Beting sebagai “daerah merah” dan mengubahnya menjadi kawasan yang edukatif serta menarik untuk dikunjungi.   

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JPLP2KM

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Energy Mechanical Engineering Medicine & Pharmacology Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdi ialah jurnal yang didedikasikan untuk mempublikasi hasil-hasil kegiatan Pengabdian yang dilakukan oleh Dosen. Jurnal Pengabdi merupakan jurnal multidisiplin yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Universitas Tanjungpura. Jurnal Pengabdi terbit dua ...