Bima Loka: Journal of Physical Education
Vol 3 No 2 (2023): April

Optimasi pembelajaran pendidikan jasmani dengan permainan tradisional: meningkatkan kelincahan peserta didik kelas iv dan v di mi sambongrejo

Sukma Vicky Pratama (Program studi S1 Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Nahdlaul Ulama Sunan Giri)
Benny Widya Priadana (Program studi S1 Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Nahdlaul Ulama Sunan Giri)
Wahyu Setia Kuscahyaning Putri (Program studi S1 Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Nahdlaul Ulama Sunan Giri)



Article Info

Publish Date
06 Sep 2023

Abstract

Permainan tradisional berasal dari masyarakat yang merupakan aset budaya bangsa dan mengandung unsur latihan fisik. Penelitian ini menguji apakah aktivitas konvensional seperti gobak sodor, boi-boian dan bentengan dapat meningkatkan kelincahan pada peserta didik kelas IV dan V di Madrasah Ibtidaiyah (MI) Sambongrejo. Eksperimen dengan desain "One Group Pretest-Postest Design" digunakan. Partisipan dalam penelitian ini adalah 29 peserta didik kelas IV dan V MI Sambongrejo. illinois agility test digunakan untuk menilai kelincahan. Uji-t digunakan untuk menganalisis data, dengan tingkat signifikansi 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa permainan tradisional gobak sodor, boi-boian dan bentengan berpengaruh signifikan terhadap kelincahan pada peserta didik kelas IV dan V Madrasah Ibtidaiyah (MI) Sambongrejo, dengan nilai t-hitung 4,977 > t-tabel 2,045, dan nilai signifikan 0,000 < 0,05. Dengan demikian, permainan tradisional seperti gobak sodor boi-boian dan bentengan berpengaruh secara signifikan terhadap kelincahan pada peserta didik kelas IV dan V di MI Sambongrejo.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

bimaloka

Publisher

Subject

Education Public Health Social Sciences Other

Description

Bima Loka: Journal of Physical Education merupakan jurnal yang berisi tentang artikel dalam keilmuan Pendidikan Jasmani yang terbit pada bulan November dan April oleh Prodi Pendidikan jasmani kesehatan dan rekreasi FIO Unesa. Bima Loka: Journal of Physical Education menerima artikel yang membahas ...