Journal Health & Science : Gorontalo Journal Health and Science Community
Vol 7, No 3 (2023): JULI: JOURNAL HEALTH AND SCIENCE : GORONTALO JOURNAL HEALTH AND SCIENCE COMMUNIT

EFEK PEMBERIAN DAUN KETEPENG (CASSIA ALATA L) TERHADAP KADAR GAMMA-GT (GAMMA GLUTAMYL TRANSFERASE) PADA MENCIT (MUS MUSCULUS) JANTAN ALERGI

Nada Sifa Sabda Nabila (Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Kalimantan Timur)
I Gede Andika Sukarya (Unknown)
Dini Indriaty Yusran (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jul 2023

Abstract

Reaksi alergi merupakan sesuatu hal yang menyimpang dari tubuh yang dapat menimpa dan dirasakan oleh siapa saja baik dari bayi hingga dewasa. Reaksi alergi yang biasa terjadi yaitu munculnya rasa gatal pada mata, mata berair, dan bersin. Reaksi alergi maupun inflamasi dapat meningkatkan kadar enzim GGT (Gamma Glutamyl Transferase).  Pemeriksaan kadar GGT dapat dilakukan untuk mengetahui kelainan maupun kerusakan pada hati akibat dari terlalu banyak mengkonsumsi alkohol, penyakit perlemakan pada hati dan inflamasi. Kebaruan penelitian ini karena menganalisis efek pemberian daun ketepeng (Cassia Alata L) terhadap kadar Gamma-GT (Gamma Glutamyl Transferase) pada mencit (Mus Musculus) jantan alergi. Tujuan pada penelitian ini yaitu untuk mengetahui efek pemberian daun ketepeng terhadap kadar GGT pada mencit jantan alergi sebagai petanda alergi. Jenis penelitian ini adalah eksperimen murni (True Experimen Reseacrh) dengan desain Pretest and Posttest-Only Control Group Design dengan menggunakan 27 ekor hewan coba berupa mencit jantan yang dibagi menjadi 3 kelompok yaitu kelompok mencit kontrol, kelompok mencit yang diinduksi dengan ovalbumin, dan kelompok mencit alergi yang diberi olesan daun ketepeng. Analisa data menggunakan uji One Way Anova. Hasil penelitian menunjukkan adanya efek pemberian daun ketepeng terhadap kadar GGT pada mencit jantan alergi dengan nilai p=0.000 (P-value 0.05). Kesimpulannya yakni terdapat efek pemberian daun ketepeng terhadap kadar GGT pada mencit jantan alergi.

Copyrights © 2023