Abdimasku : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 6, No 3 (2023): September 2023

Pemanfaatan Sistem Administrasi Balita (SiaBa) untuk Pengelolaan Data Posyandu Bougenville Patemon Gunungpati Semarang

Muslih Muslih (Universitas Dian Nuswantoro)
Elkaf Rahmawan Pramudya (Universitas Dian Nuswantoro)
Arief Soeleman (Universitas Dian Nuswantoro)
Siti Hadiati Nugraini (Universitas Dian Nuswantoro)
Supriyono Asfawi (Universitas Dian Nuswantoro)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2023

Abstract

Lembaga kesehatan yang dapat diakses untuk memperoleh pelayanan kesehatan dasar untuk bayi dan balita adalah posyandu. Salah satu posyandu yang ada di Kota Semarang adalah Posyandu Bougenville Kelurahan Patemon. Posyandu Bougenville melayani penimbangan balita dan imunisasi, Tenaga sukarelawan kesehatan yang telah mendapatkan pelatihan, serta memberikan panduan kesehatan bagi ibu hamil dan ibu menyusui. Kader dan peserta Posyandu sering mengalami kesulitan dalam proses pencarian data. Hal ini disebabkan karena selama ini pencatatan data ditulis secara manual menggunakan tangan. Peserta juga jarang mendapatkan beberapa informasi tentang hasil pencatatan di posyandu. Kendala lain yang dihadapi oleh Posyandu Bougenville adalah ketika jumlah peserta yang banyak ketika ada sebuah event tertentu. Kader posyandu mengalami kesulitan dalam melakukan proses pengolahan data karena banyak data yang sama dicatatkan berulang-ulang sehingga mengakibatkan redudansi data. Hal ini menyebabkan kader Posyandu terkadang melakukan kesalahan dalam penghitungan data saat pembuatan laporan kegiatan Posyandu di tingkat Kelurahan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jurnalabdimasku

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Health Professions Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences

Description

Jurnal ABDIMASKU adalah jurnal multidisiplin yang diterbitkan oleh LPPM, Universitas Dian Nuswantoro Semarang yang berfokus pada hasil-hasil karya pengabdian masyarakat. Pengiriman artikel tidak dipungut biaya, kemudian artikel yang diterima akan diterbitkan secara online dan dapat diakses secara ...