Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Vol 9 No 20 (2023): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan (On Proses)

Dekonstruksi Pie Berbasis Ubi Ungu

Dewi Sinta Maulana (Telkom University)
Dendi Gusnadi (Telkom University)



Article Info

Publish Date
04 Oct 2023

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh perkembangan dunia kuliner di Indonesia khususnya bagian pastry, sehingga memunculkan produk-produk pastry yang baru dengan beraneka ragam rasa dan penampilan yang unik dan menarik perhatian masyarakat. Salah satunya adalah pie yang merupakan suatu makanan bertekstur kering yang dapat diberi isi beraneka ragam rasa dan peneliti berpikir untuk memakai ubi ungu sebagai filling dari pie dengan memakai teknik dekonstruksi pada makanan dengan cara merubah bentuk makanan tetapi masih dengan bahan yang sama. Dekonstruksi pie berbasis ubi ungu adalah sebuah inovasi dalam dunia kuliner yang mengambil inspirasi dari kue pie tradisional dan ubi ungu sebagai pengganti tepung terigu, yang merupakan bagian dari perkembangan tren makanan sehat dengan menggunakan bahan alami dan minim bahan pengawet dan pewarna buatan. Ubi ungu dipilih karena mengandung banyak nutrisi seperti antioksidan dan serat, serta memiliki rasa manis alami dan lezat. Dengan demikian, dekonstruksi pie berbasis ubi ungu menjadi salah satu alternative yang menarik untuk dinikmati oleh berbagai kalangan. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen kuantitatif. Data dikumpulkan dengan cara peneliti mengambil 100 responden yang terdiri dari dosen, mahasiswa, pelajar, dan karyawan swasta untuk mencoba produk dekonstruksi pie berbasis ubi ungu agar mengetahui hasil akhir produk yang paling dominan disukai atau produk terbaik oleh penulis dengan menggunakan perbandingan produk kontrol. Hasil penelitian yang peneliti lakukan adalah dekonstruksi pie berbasis ubi ungu sebagai filling. Dari hasil penelitian yang penulis lakukan menghasilkan formulasi resep pie dengan filling ubi ungu yang menggunakan teknik merubah bentuk pie tersebut agar dapat lebih menarik perhatian masyarakat.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIWP

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan (JIWP) Diterbitkan sebagai upaya untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitian dan temuan di bidang pendidikan . Jurnal ini terbit 4 bulanan, yaitu bulan April, Agustus dan Desember. *Ruang Lingkup* Memuat hal kajian, analisis, dan penelitian tentang perancangan, ...