Karimah Tauhid
Vol. 2 No. 6 (2023): Karimah Tauhid

Kualitas Layanan Pendidikan untuk Anak Usia 3-6 Tahun Melalui Program Sekolah Penggerak di biMBA AIUEO

Melia Dewi Nur Setiyani (Universitas Djuanda)
Cecep Wahyudin (Universitas Djuanda)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas layanan pendidikan untuk anak usia 3-6 tahun melalui program sekolah penggerak di biMBA AIUEO, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang pindidikan. Penelitian ini membahas tentang kualitas layanan pendidikan bagi anak usia 3-6 tahun melalui implementasi program sekolah penggerak di biMBA AIUEO. Penelitian ini akan mengkaji bagaimana program ini berperan dalam meningkatkan mutu pendidikan usia dini dan bagaimana layanan tersebut memengaruhi pengalaman pendidikan anak serta kepercayaan orang tua terhadap program ini. Melalui analisis mendalam terhadap program sekolah penggerak di biMBA AIUEO, penelitian ini bertujuan untuk memberikan wawasan tentang upaya meningkatkan kualitas layanan pendidikan bagi anak usia dini serta implikasi pentingnya terhadap pendidikan generasi mendatang. Dalam Studi penelitian ini, menggunakan pengumpulan data deskriptif kualitatif. Temuan dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi pada pengembangan strategi pendidikan yang lebih baik untuk anak usia dini.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

karimahtauhid

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Neuroscience Social Sciences

Description

Karya Ilmiah yang diterbitkan merupakan hasil penelitian maupun pengabdian yang mencakup semua bidang ilmu baik dalam bidang sosial maupun ...