Jurnal Kesehatan Lingkungan Universitas Halu Oleo
Vol 4, No 2 (2023): Jurnal Kesehatan Lingkungan Universitas Halu Oleo

PERBEDAAN SIKAP DAN MOTIVASI GURU SETELAH DI BERIKAN PENYULUHAN DENGAN MEDIA POSTER TENTANG PENCEGAHAN PENYAKIT INFEKSI DIARE PADA MURID SEKOLAH DASAR DI SD IT AL WAHDAH KENDARI

Sartika Sartika (Universitas Halu Oleo)
Hartati Bahar (Universitas Halu Oleo)
Hariati Lestari (Universitas Halu Oleo)



Article Info

Publish Date
22 Aug 2023

Abstract

Diare merupakan penyakit yang menyebabkan keluarnya feses lebih dari 3 kali dengan konsistensi yang cair dapat disertai darah atau lendir dan frekuensi yang lebih sering daripada keadaan normal. Penyakit diare merupakan penyebab utama kematian anak, di seluruh dunia terdapat 1,7 miliyar terjadi kasus penyakit diare pada anak setiap tahun dan menyebabkan kematian sekitar 525.000 pada anak seluruh dunia. Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Kendari menunjukkan bahwa kasus diare pada tahun 2022 sebanyak 2.334 kasus yang terjadi pada kelompok semua umur. Berdasarkan data profil puskesmas Mokoau, jumlah penderita diare pada tahun 2020 sebanyak 61 kasus. Salah satu upaya untuk mencegah diare adalah memberikan penyuluhan kesehatan kepada tenaga pendidik untuk meningkatkan pengetahuan, sikap dan motivasi guru menggunakan media promosi kesehatan seperti poster. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan pengetahuan, sikap dan motivasi guru setelah diberikan penyuluhan dengan media poster tentang pencegahan penyakit infeksi diare pada murid Sekolah Dasar di SD IT Al Wahdah Kendari tahun 2023. Jenis penelitian ini adalah Pre-Eksperimental dengan rancangan penelitian one group pre test-post test. Sampel penelitian sebanyak 33 orang dengan teknik pengambilan total sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner dan poster. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai p-value dari uji wilcoxon terhadap sikap 0,000 dan p-value motivasi 0,000. Dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan perbedaan sikap dan motivasi guru setelah diberikan penyuluhan dengan media poster tentang pencegahan penyakit infeksi diare karena p-value < 0,05.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jkl-uho

Publisher

Subject

Public Health

Description

Artikel yang diterbitkan dalam Jurnal Kesehatan Lingkungan Unversitas Halu Oleo berasal dari penelitian dalam bidang Kesehatan ...