Jurnal Metaedukasi : Jurnal Ilmiah Pendidikan
Vol 4, No 1 (2022): Metaedukasi

Analisis Kualitas Butir Soal Pilihan Ganda Mata Pelajaran Biologi pada Ujian Tengah Semester (UTS) Kelas XI

Nanta Mulia (Universitas Negeri Padang)
Zulyusri Zulyusri (Program Studi Pendidikan Biologi Universitas Negeri Padang)
Violita Violita (Pendidikan Biologi FMIPA Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
17 Jul 2023

Abstract

Kegiatan penilaian dalam suatu proses pembelajaran sangat penting dilakukan untuk mengetahui sejauh mana pemahaman peserta didik terhadap materi yang telah dipelajari. Kegiatan yang biasa dikenal dengan evaluasi. Evaluasi merupakan suatu proses yang dilaksanakan untuk menentukan tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan sebelumnya melalui cara yang sistematis. Evaluasi dalam pelaksanaannya memerlukan istrumen yang berkualitas agar hasil yang didapat dapat mencapai yang telah ditentukan. Salah satu instrumen yang biasa digunakan adalah tes berupa soal pilihan ganda. Untuk mengetahui instrumen yang digunakan sudah baik atau belum, perlu dilakukan analisis terhadap butir-butir soal. Tujuan pelaksanaan penelitian ini adalah untuk mengetahui kualitas dilihat dari aspek validitas, reliabelitas, tingkat kesukaran, daya pembeda, dan efektivitas pengecoh. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif, yaitu penelitian yang mendeskripsikan peristiwa, gejala, fakta, kejadian baik yang sudah ataupun yang sedang terjadi. Analisis soal dilakukan dengan menggunakan program Anates 4.0.9. Hasil dari analisis soal menunjukkan validitas soal sebesar 36%, reliabelitas 0,39, tingkat kesukaran 80%, daya beda 68%, dan efektivitas pengecoh yang berfungsi adalah sebesar 44%.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

metaedukasi

Publisher

Subject

Education Transportation Other

Description

Metaedukasi mempublikasikan hasil penelitian pendidikan mencakup Evaluasi Pembelajaran, Model Pembelajaran dan Media ...