Jurnal Santeksipil (Edisi Elektronik)
Vol. 3 No. 1 (2022): Jurnal Santeksipil

PENINGKATAN JALAN MENGGUNAKAN PERKERASAN KAKU (RIGID PAVEMENT) PADA RUAS JALAN PROVINSI PARSOBURAN – BTS. LABUHAN BATU UTARA KAB. TOBA

Deardo Samuel Saragih (Universitas Simalungun)
Virgo E Purba (Universitas Simalungun)
Raidon Sipayung (Universitas Simalungun)



Article Info

Publish Date
10 Apr 2022

Abstract

Ruas Jalan Parsoburan-Bts Labuhan Batu Utara merupakan bagian dari sistem transportasi sebagai pelayanan sarana infrastruktur bagi dampak pertumbuhan jumlah penduduk. Guna memenuhi kebutuhan tersebut perencanaan perkerasan baru diperlukan untuk melayani kebutuhan lalu lintas di masa yang akan datang. Perkerasan kaku adalah suatu susunan konstruksi perkerasan dimana sebagai lapisan atas dipergunakan pelat beton, yang terletak di atas pondasi atau langsung diatas tanah dasar (Bina Marga, 2003). Konsep dari perencanaan perkerasan kaku (beton semen) cara Bina Marga direncanakan terhadap konfigurasi beban sumbu yang mengakibatkan tegangan terbesar pada pelat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tebal lapis perkerasan kaku yang dibutuhkan, dan mengetahui biaya pembangunan perkerasan kaku pasa ruas jalan provinsi parsoburan – bts labuhan batu utara kaupaten Toba. Pengumpulan data dilakukan dengan melalui survey data lalu lintas harian pada jalur terseut dan nilai CBR dari Kementrian Pekerjaan Umum. Data yang diperoleh digunakan untuk menghitung tebal perkerasan kaku dengan Metode Bina Marga 2003 adalah 24 cm dengan biaya Rp. 22.225.770.000,- dan tulangan berdiamet 16 mm dengan jarak 500 mm

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

santeksipil

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Santeksipil merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Simalungun yang berisikan tentang artikel ilmiah Teknik Sipil. Hasil penelitian yang diterbitkan dalam jurnal ini diharapkan dapat menambah khasanah pengetahuan di bidang Teknik Sipil ...