Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Bangun Cipta, Rasa, & Karsa (Jurnal PKM BATASA)
Vol 2, No 3 (2023): Jurnal PKM Batasa

PELATIHAN IMPLEMENTASI MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS DIGITAL PADA GURU DI SMK YATINDO BEKASI

Nur Rizkiyah (Universitas Indraprasta PGRI)
Agus Abdillah (Universitas Indraprasta PGRI)
Ahmad Nizar (Universitas Indraprasta PGRI)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2023

Abstract

Kurang optimalnya capaian pembelajaran dapat disebabkan oleh salah satu faktor yakni media pembelajaran. Capaian pembelajaran yang belum optimal searah dengan kompetensi guru yang belum optimal pula. Seiring dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi, maka sudah menjadi keniscayaan bahwa dalam bidang pendidikan pun harus mengikuti konstelasi zaman, termasuk media pembelajaran yang diterapkan. Media harus memiliki nilai kebaruan, adaptif, inovatif serta efektif dan efisien sehingga hasil belajar siswa optimal. Kompetensi guru yang relative rendah dalam penggunaan media pembelajaran berbasis digital, perlu ditingkatkan. Tujuan kegiatan yakni meningkatkan pengetahuan dan keterampilan guru SMK dalam mengimplementasikan media pembelajaran berbasis digital. Salah satu caranya adalah melalui kegiatan Pelatihan Penerapan Media Pembelajaran Berbasis Digital pada guru SMK. Kegiatan dilaksanakan di SMK Yatindo Bekasi dengan jumlah peserta keseluruhan sebanyak 25 guru, dari 3 program keahlian. Penyampaian materi pelatihan dilakukan dengan metode blanded learning yakni daring dan luring. Penyampaian materi daring seperti sajian materi disertai tugas-tugas. Penyampaian materi secara luring antara lain; presentasi materi, diskusi dan tugas-tugas lapangan. Dapat disimpulkan bahwa penyelenggaran pelatihan ini terlaksana dengan baik. Hal ini dapat ditinjau dari peningkatan pengetahuan dan keterampilan peserta dalam mengimplementasikan media pembelajaran berbasis digital pada pelaksanaan pembelajaran.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

batasa

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Education Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Bangun Cipta, Rasa, & Karsa (Jurnal PKM BATASA) merupakan jurnal yang menerbitkan hasil dan karya di bidang C yaitu bidang Pengabdian Kepada Masyarakat. semua hasil karya orisinil akan di review dan dipublikasikan di Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Bangun ...