Bubungan Tinggi: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 5, No 4 (2023)

Pelatihan Produksi Produk Pupuk Organik dan Maggot Kering sebagai Pakan Ternak dan Ikan pada Kelompok Tani

Desimaria Panjaitan (Universitas Palangka Raya)
Noverda Ayuchecaria (Universitas Palangka Raya)
Frans Grovy Naibaho (Universitas Palangka Raya)
Mirnawati Dewi (Universitas Palangka Raya)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2023

Abstract

Para petani di Kelurahan Kalampangan  telah melakukan budidaya Black Soldier Fly (BSF) untuk mengatasi masalah sampah organik sisa perkebunan dan pertanian. Hasil budidaya BSF juga dapat dikembangkan menjadi produk pupuk organik dan pakan ternak yang merupakan solusi dari terus meningkatnya harga pupuk dan pakan ternak kimiawi. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk memberikan pelatihan produksi produk pupuk organik dan pakan ternak berbasis budidaya maggot kepada para kelompok tani di Kelurahan Kalampangan. Kegiatan dilaksanakan pada bulan Agustus 2023 di Kantor Badan Penyuluh Pertanian (BPP) Kelurahan Kalampangan Kota Palangka Raya. Kegiatan diikuti oleh 71 orang peserta yang didominasi oleh para petani dan sebagian lainnya merupakan perwakilan anggota PKK, masyarakat dan perangkat pemerintah setempat. Kegiatan pengabdian ini diawali dengan dilakukannya koordinasi dan persiapan kegiatan dengan perangkat kelurahan. Pelaksanaan kegiatan dilakukan dengan pembekalan peserta dengan buku saku materi, pemaparan materi pelatihan, demonstrasi pembuatan produk pupuk organik dan pakan ternak berbasis maggot BSF, dan sesi diskusi. Peserta kegiatan juga diminta untuk mengisi kuisioner pre-test dan post-test untuk menilai keberhasilan terlaksananya pelatihan. Hasil kegiatan menunjukkan tercapainya tujuan kegiatan karena adanya peningkatan pengetahuan dan keterampilan peserta berdasarkan perbandingan nilai rata-rata kuisioner pre-test dan post-test yaitu dari 55,83% menjadi 82,55%.Farmers in Kalampangan have cultivated Black Soldier Fly (BSF) to overcome the problem of organic waste left over from plantations and agriculture. The results of BSF cultivation can also be developed into organic fertilizer and animal feed products, which are a solution to the increasing prices of chemical fertilizers and pellets. This activity aims to provide training in producing organic fertilizer products and animal feed based on BSF cultivation. Activities were carried out in August 2023 at the BPP Kalampangan Village, Palangka Raya City. This activity was attended by 71 participants, dominated by local farmer groups, and the rest were members of PKK, local people, and officials. This service activity began with coordinating and preparing activities with sub-district officials. The activities were carried out by providing participants with material pocketbooks, presenting training materials, demonstrating how to make organic fertilizer and animal feed products based on BSF maggots, and holding discussion sessions. Activity participants were also asked to fill out pre-test and post-test questionnaires. The results showed an increase in participants' knowledge and skills based on comparing the average scores of the pre-test and post-test questionnaires, namely from 55.83% to 82.55%.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

btj

Publisher

Subject

Social Sciences Other

Description

Bubungan Tinggi: Jurnal Pengabdian Masyarakat publishes articles from community service. This Bubungan Tinggi: Jurnal Pengabdian Masyarakat is periodically published by Faculty of Teacher Training and Education, Universitas Lambung Mangkurat. Bubungan Tinggi: Jurnal Pengabdian Masyarakat published ...