JPIK - Jurnal Pengabdian Ilmu Kesehatan
Vol. 1 No. 1 (2022): JPIK - Juni 2022 Volume 1 Nomor 1 Tahun 2022

Pendidikan Kesehatan Hipertensi Sebagai Upaya Pencegahan dan Pengendalian di Puskesmas Lubuk Buaya

Rebbi Permata Sari (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Alifah Padang)
Revi Neini Ikbal (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Alifah Padang)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Hipertensi merupakan peningkatan tekanan darah secara persisten atau terus menerus yang dapat melebihi  batas normal. Hipertensi dapat mengakibatkan komplikasi seperti penyakit pembuluh darah seperti stroke, perdarahan otak, Transient Ischemic Attack, penyakit jantung seperti gagal jantung, angina pectoris, Infark Miocard Akut, penyakit ginjal dan penyakit mata. Kejadian hipertensi telah menjadi pravelensi masalah utama kesehatan didunia. Data prevelensi hipertensi dari Dinas Kesehatan Kota Padang tahun 2020 dari 23 Puskesmas di Kota Padang didapatkan bahwa penderita hipertensi lansia berjumlah 17.694 jiwa. Adapun Urutan Penderita hipertensi terbanyak Pertama di Puskesmas Andalas sebesar 7.703, ke2 Puskesmas lubuk Buaya sebesar 5.547 dan ke3 Puskesmas Pauh 5.184.Pengobatan hipertensi bisa diatasi dengan dua cara yaitu dengan farmakologi atau dengan pengobatan non farmakologi. Berdasarkan angka kejadian tersebut maka perlu dilakukan upaya pencegahan dan pengendalian penyakit hipertensi untuk meningkatakan pengetahuan penderita hipertensi. Salah satu metode dalam meningkatkan pengetahuan dapat dilakukan pemberian edukasi pendidikan kesehatan tentang upaya pencegahan dan pengendalian penyakit hipertensi yang bertujuan untuk membantu meningkatkan pengetahuan. Pengabdian masyarakat ini dilakukan pada tanggal 15 – 25 Oktober 2021 dengan jumlah peserta 20 penderita hipertensi. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa terjadi peningkatan pengetahuan pasien terhadap upaya pencegahan dan pengendalian hipertensi. Saran untuk pihak puskesmas yaitu melakukan pendidikan kesehatan secara berkesinambungan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

pengmas

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

JPIK (JURNAL PENGABDIAN ILMU KESEHATAN) is a multidisciplinary, peer reviewed open access medical Journal. JPIK is published by STIKes Alifah Padang. It is a specialty Journal accept articles from Midwifery, Nursing and Public Health ...