Jurnal Pengembangan Potensi Laboratorium
Vol 3 No 1 (2024): Februari

Sistem Otomatisasi Pengatur Suhu Dan Kelembaban Pada (Germinator) Portabel

Prayitno Prayitno (Politeknik Negeri Jember)
Syaiful Mukhlis Mukhlis (Politeknik Negeri Jember)
Budi Hariyanto Hariyanto (Politeknik Negeri Jember)



Article Info

Publish Date
23 Feb 2024

Abstract

Proses pertumbuhan dan perkembangan kecambah diperlukan kondisi lingkungan yang optimum untuk dapat berkembang secara normal. Pertumbuhan dan perkembangan kecambah benih melalui 2 fase perubahan yaitu fase fisiologis dan fase morfologis. Tujuan penelitian untuk mendapatkan /membangun alat germinator yang sederhana bersifat mobile/portabel yang dapat memberikan lingkungan optimum yang terkontrol secara otomatis, selain itu dapat mengamati atau merekam secara visual fase pertumbuhan dan perkembangan kecambah benih. Proses penelitian dengan memasang perangkat pengatur suhu dan kelembaban secara otomatis, pemasangan timer untuk pengatur sumber cahaya (gelap dan terang), serta pemasangan kamera pengamat dalam germinator. Hasil penelitian menunjukkan pemasangan termohygrostat memberikan hasil yang baik karena suhu dan kelembaban terkontrol sesuai jenis benih yang berpedoman pada ISTA. Penggunaan timer memudahkan mengatur kondisi kecambah pada posisi terang atau gelap yang dapat dilakukan secara semi otomatis. Pemasangan kamera memberikan gambar secara visual perkembangan dan pertumbuhan kecambah dengan fase perubahan secara fiologis dan morfologis.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jppl

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Engineering

Description

Jurnal Pengembangan Potensi Laboratorium merupakan media publikasi bagi pranata laboratorium Pendidikan (PLP) yang diterbitkan oleh Politeknik Negeri Jember. Jurnal ini menerima artikel ilmiah berupa hasil penelitian, survei, evaluasi, dan pengkajian ilmiah dalam bidang Pengelolaan Laboratorium yang ...