Syntax Idea
Vol 6 No 1 (2024): Syntax Idea

Analisis Faktor Keterlambatan Proyek Jalan Hotmix pada Pulau Kecil (Studi Kasus Jalan Keliling Pulau Rao)

Hairil Hi. Hukum (Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Khairun, Indonesia)
Sabaruddin (Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Khairun, Indonesia)
Abdul Gaus (Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Khairun, Indonesia)



Article Info

Publish Date
29 Jan 2024

Abstract

Jalan merupakan suatu prasarana perhubungan darat dan jalur transportasi yang yang sangat vital dalam sutau wilayah yang sangat berdampak pada pertumbuhan ekonomi dan aksesisibilitas masyarakat. Dalam Pembangunan jalan khusnya wilayah Kabupaten Pulau Morotai sangat memerlukan pengawasan dan pengendalian agar proses pelaksanaannya dapat terlaksana sesuai kebutuhan dan waktu pelaksanaan guna mengantisipasi terjadinya keterlambatan pada saat pelaksanaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan menganalisis faktor yang mempengaruhi keterlambatan penyelesaian proyek pembangunan jalan hotmix keliling Pulau Rao Kabupaten Pulau Morotai, mengkaji peringkat faktor yang mempengaruhi keterlambatan proyek pembangunan jalan hotmix keliling Pulau Rao Kabupaten Pulau Morotai, dan merumuskan strategi yang diimplementasikan pada keterlambatan penyelesaian pembangunan jalan hotmix keliling Pulau Rao Kabupaten Pulau Morotai. Penelitian menggunakan metode kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa factor-faktor yang mempengaruhi keterlambatan pelaksanaan Pembangunan jalan di Kec. Pulau Rao Kabupaten Pulau Morotai yang dilihat dari tahun 2018 sampai tahun 2023 adalah keterlambatan pengiriman material; kondisi cuaca yang buruk; kurang profesional dalam pengambilan keputusan; tenaga kerja yang langka; dan, kerusakan alat. Sehingga untuk mengantisipasi faktor tersebut dibutuhkan strategi yang berkelanjutan dalam mengoptimalkan proses pelaksanaan Pembangunan jalan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

syntax-idea

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Agriculture, Biological Sciences & Forestry Automotive Engineering Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Computer Science & IT

Description

Syntax Idea. Jurnal Ilmiah Indonesia adalah jurnal yang diterbitkan oleh Ridwan Institute. Syntax Idea akan menerbitkan artikel-artikel ilmiah dalam cakupan bidang ilmu umum. Artikel yang dimuat adalah artikel hasil penelitian, kajian atau telaah ilmiah kritis dan komprehensif atas isu penting dan ...