INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian
Vol 8 No 1 (2024): JANUARI - JULI

Pelatihan Coding Sederhana Bagi Siswa Sekolah Dasar melalui Pembangunan Game Pada Scratch Tool

Ati Zaidiah (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta)
Ika Nurlaili Isnainiyah (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta)
Ria Astriratma (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta)



Article Info

Publish Date
09 Mar 2024

Abstract

Keterampilan coding dalam bidang teknologi informasi merupakan keterampilan yang penting untuk diasah sejak usia dini. Namun, istilah coding masih belum banyak terdengar dalam dunia pendidikan pada umumnya, terutama tingkat pendidikan dasar. SD Kreatif Muhammadiyah 03 sudah berusaha dengan baik dalam memberikan pembelajaran kepada siswanya, namun dalam hal pemanfaatan teknologi informasi masih belum dioptimalkan. Media pembelajaran yang ada dirasa kurang memberikan motivasi kepada siswa dalam belajar dan terkesan monoton, khususnya pembelajaran terkait pengenalan TI. Program pengabdian kepada masyarakat ini telah dilaksanakan dengan memberikan pelatihan teknologi informasi kepada siswa untuk meningkatkan motivasi belajar siswa. Materi pelatihan yang disampaikan berisikan cara membangun permainan sederhana dalam rangka mengenal alur logika coding sederhana (pemula) melalui Scratch tool. Tingkat keberhasilan kegiatan menunjukkan penambahan pengetahuan mitra sebesar 61,5% berdasarkan perbandingan hasil pre-test dan post-test.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

integritas

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

INTEGRITAS Jurnal Pengabdian Masyarakat diterbitkan oleh P3M UNARS untuk publikasi tulisan ilmiah di bidang pengabdian masyarakat dari berbagai disiplin ilmu. ...