Journal of Community Service (Abdisci)
Vol 1 No 2 (2023): Vol: 1 No: 2 (2023)

Pengolahan Limbah Ampas Kopi Sebagai Media Tanam Dalam Penggunaan Pupuk Organik Di Desa Pabedilan Wetan Kabupaten Cirebon

Aliet Noorhayati Sutisno (Universitas muhammadiyah cirebon)
Dewiantika Azizah (Unknown)
Noor Novianawanti (Unknown)
Dewi Nurdiyanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Dec 2023

Abstract

Peningkatan pemanfaatan biji kopi sejauh ini tidak berbanding lurus dengan dampaknya terhadap lingkungan. Manfaat biji kopi bagi kesehatan seyogyanya harus sejalan dengan bagaimana limbah kopi juga bernilai dalam penguatan ekonomi masyarakat. Diperlukan langkah edukasi bagi café-café kopi selaku produsen limbah. Sebagai insan perguruan tinggi sudah seharusnya memediasi kesenjangan ini. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dilakukan pada café QQ selaku prosen limbah kopi untuk dimanfaatkan oleh kelompok tani (POKTAN) Mrengkel I Kecamatan Pabedilan Kabupaten Cirebon. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan mengedukasi masyarakat bagaimana limbah kopi yang dihasilkan secara rutin oleh pihak café QQ sebanyak 4-5 kg dalam sepekan mampu terserap pemanfaatannya oleh poktan Mrengkel I Kecamatan Pabedilan Kabupaten Cirebon sebagai pihak yang membutuhkan limbah kopi sebagai alternatif pupuk organik. Kegiatan pengabdian dilakukan selama 4 bulan. Hasilnya menunjukkan bahwa pengelolaan limbah dengan dimulai teknik pemilahan di pihak produsen limbah kopi selama 4 bulan berlanjut pada langkah fermentasian limbah yang berhasil terkumpul dalam sebuah bejana khusus kemudian diakhiri limbah diserahkan kepada masyarakat tani berikut buku penggunaan ampas kopi untuk digunakan sebagai alternatif pupuk organik sedikitnya berhasil mengedukasi sekaligus memediasi satu pihak kepada piuhak lainnya. Dengan begitu kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang kami laksanakan sejatinya adalah bentuk pendesiminasian hasil penelitian kami dalam mengedukasi masyarakat sekaligus mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknology.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

abdisci

Publisher

Subject

Other

Description

Journal of Community Service (Abdisci) merupakan peer-reviewer jurnal multidisipliner yang mempublikasikan artikel-artikel hasil kegiatan pengabdian pada Masyarakat dan atau temuan teknologi tepat guna yang dapat dimanfaatkan oleh ...