SmartComp
Vol 13, No 2 (2024): Smart Comp: Jurnalnya Orang Pintar Komputer

Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan Berbasis Web Menggunakan Framework Codeigniter pada Gereja GKII Purbalingga

Novita Setianti (STMIK WIDYA UTAMA)
Wika Purbasari (Unknown)
Joko Purnomo (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Apr 2024

Abstract

Sistem informasi keuangan dirancang untuk memberi pengguna informasi tentang aliran uang di seluruh organisasi yang digunakan untuk memecahkan masalah keuangan. Saat ini pengelolaan keuangan Gereja GKII Purbalingga belum menerapkan sistem informasi yang mapan sehingga sering mengalami kesulitan dalam pengelolaan data keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk membantu bendahara gereja dalam mengelola data keuangan agar lebih tertata dan detail sehingga pelaporannya menjadi lebih akurat. Penelitian ini menggunakan metode prototype. Penelitian ini menghasilkan tersedianya sistem informasi keuangan yang dapat memudahkan bendahara dalam mengelola data keuangan. Dari rekapitulasi nilai uji produk dan uji manfaat diperoleh persentase tertinggi pada aspek Learnability yaitu sebesar 96,25% yang artinya aplikasi website ini mudah dipelajari oleh semua pengguna layanan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

smartcomp

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

Smart Comp(p-ISSN: 2089-676X, e-ISSN:2549-0796) is a nationally peer reviewed computer science journal open for researchers from the field of Information Technology, Computer Engineering, Informatics Engineering, Electrical & Electronics Engineering and related researches. Smart Comp has been ...