Jurnal Research Ilmu Pertanian
Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Research Ilmu Pertanian (Februari 2021)

EFISIENSI PEMASARAN BAHAN OLAHAN KARET RAKYAT (Havea brasiliensis) DI KECAMATAN SANGIR JUJUAN KABUPATEN SOLOK SELATAN

Irawan, Andri (Unknown)
Dang Sri Chaerani (Unknown)
Amnilis (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis saluran dan fungsi-fungsi pemasaran karet rakyat serta menganalisis efisiensi saluran pemasaran karet rakyat di Kecamatan Sangir Jujuan Kabupaten Solok Selatan. Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret-April 2020 di Kecamatan Sangir Jujuan Kabupaten Solok Selatan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 380 orang dan sampel sebanyak 76 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1.(a) Terdapat dua saluran pemasaran. Saluran pemasaran I terdiri dari petani karet-pedagang pengumpul desa-pabrik karet PT. Bukit Barisan di Padang. Saluran kedua melibatkan petani karet-pedagang pengumpul desa-pedagang besar-pabrik karet PT. Djambi Waras di Muara Bungo. (b) Fungsi- fungsi pemasaran yang dilakukan pada saluran pemasaran dalam penyampaian karet ke konsumen sudah efektif. Lembaga pemasaran telah melakukan fungsi pertukaran, fungsi fisik, dan fungsi fasilitas pemasaran. 2. Secara kuantitatif, saluran pemasaran yang efisien adalah saluran pemasaran I di mana marjin pemasaran saluran pemasaran I lebih rendah yaitu sebesar Rp.4.500, farmer’s share lebih tinggi yaitu sebesar 59.09%, dan rasio keuntungan terhadap biaya lebih besar yaitu sebesar 1,34. Tetapi volume karet rakyat yang dipasarkan melalui saluran pemasaran I lebih sedikit jika dibandingkan saluran pemasaran II.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jrip

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Research Ilmu Pertanian (JRIP) diterbitkan oleh LPPM Universitas Ekasakti untuk menyebarluaskan hasil penelitian yang dilakukan oleh peneliti dari dalam dan luar Fakultas Pertanian Universitas Ekasakti. Jurnal ini berisi penulisan hasil penelitian yang berada dalam ruang lingkup disiplin ilmu ...