Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP)
Vol. 7 No. 1 (2024): Volume 7 No 1 Tahun 2024

MODEL PERAN GURU DALAM MENGATASI SISWA/I SEKOLAH DASAR YANG MENGALAMI KESULITAN BELAJAR

Irma Nadiera Yvonne (UIN Sumatera Utara)
Putri Fadilah Hasibuan (UIN Sumatera Utara)
Syaiful Izhar Dalimunthe (UIN Sumatera Utara)
Yasmin Izzatunnisa (UIN Sumatera Utara)
Maulida Hasnah Anas (UIN Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
20 Feb 2024

Abstract

Kesulitan belajar adalah kegagalan dalam mencapai tujuan belajar, ditandai dengan prestasi belajar yang rendah (nilai yang diperoleh kurang dari tujuh puluh lima). Oleh sebab itu, peran dan tanggung jawab guru sangat penting dan kompleks dalam proses pembelajaran. Guru sering menemukan masalah yang dihadapi siswa saat melakukan pembelajaran. Siswa kelas satu di sekolah dasar lebih sering mengalami kesulitan akademik bahkan pada siswa kelas lima pun masih ada yang kesulitan dalam belajar, seperti kesulitan menulis, membaca, dan berhitung. Untuk diagnosis kesulitan belajar, kasus, masalah, dan penyebabnya harus diidentifikasi. Dengan pembiasaan terus menerus, masalah belajar akademik siswa di kelas satu sekolah dasar dapat diantisipasi. Penelitian ini dilaksanakan berdasarkan latar belakang yang ada di beberapa Sekolah Dasar yang menunjukkan terdapat siswa yang mengalami kesulitan belajar. Tujuan masalah pada penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peran guru dalam mengatasi siswa/I nya yang mengalami kesulitan belajar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Partisipan penelitian ini yaitu beberapa Sekolah Dasar yang mengalami kesulitan belajar dan satu guru kelas. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Kesulitan belajar yang dialami siswa/I disebabkan oleh beberapa faktor yang mempengaruhi dan bagaimana peran guru dalam mengatasi hal tersebut.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jrpp

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) is a National peer-reviewes journal dedicated to the exchange of research and thinking in all aspects of education, especially basic education. Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) publishes research results relating to the theory and practice ...