JURNAL PENDIDIKAN BAHASA
Vol 10 No 2 (2020): JURNAL PENDIDIKAN BAHASA

Efektifitas Penggunaan Aplikasi Eclipse Crossword (Teka Teki Silang) Pada Peningkatan Hasil Belajar Siswa Kelas VI SD Negeri 56 Tolobali Kota Bima

Ika Irawati (STKIP Taman Siswa Bima)
Ica Haryati (SD NEGERI 56 Tolobali)
Deddy Meirawan (SMA Muhammadiyah Kota Bima)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: peningkatan hasil belajar siswa kelas VI SD Negeri 56 Kota Bima yang diajar menggunakan media teka teki silang Eclipse crossword dan yang diajar menggunakan media konvensional, dan keefektifan penggunaan media teka teki silang Eclipse crossword. Penelitian ini merupakan quasi experimental, jenisnya nonequivalent control group. Populasi Penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VI SD Negeri kecamatan Rasana’E Barat yang berjumlah 11 sekolah dengan jumlah siswa 600 orang. Berdasarkan teknik purposive sampling, dipilihlah SD Negeri 56 Kota Bima sebagai tempat penelitian dan kelas VIA sebagai kelas eksperimen dan kelas VIB sebagai kelas kontrol, sehingga jumlah keseluruhan sampel sebanyak 60 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa t hitung sebesar 8,486 lebih besar dari t-tabel sebesar 2,021 dengan taraf signifikansi 0,05 dan db=58. Hal ini menunjukkan nilai thitung (th) lebih besar daripada nilai ttabel (tt) yang berarti ada perbedaan peningkatan hasil belajar antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Nilai rata-rata akhir peserta didik kelas eksperimen sebesar 74,17 lebih besar daripada nilai peserta didik kelas kontrol yaitu 54,17. Hal ini berarti bahwa penggunaan aplikasi teka teki silang Eclipse Crossword lebih efektif daripada media konvensional. Bobot keefektifan sebesar 53,73%. Implikasi dari penelitian ini adalah aplikasi teka teki silang Eclipse Crossword dapat digunakan.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jpb

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Pendidikan Bahasa STKIP Taman Siswa Bima, terbit 2 kali setahun dengan edisi Januari–Juni dan Juli-Desember. Jurnal ini merupakan wadah bagi pegiat pendidikan bahasa dan sastra Indonesia. Redaksi menerima artikel dan laporan penelitian mengenai inovasi dan perkembangan dalam pendidikan ...