G-Tech : Jurnal Teknologi Terapan
Vol 8 No 3 (2024): G-Tech, Vol. 8 No. 3 Juli 2024

Analisis Sentimen Pengguna YouTube Tentang Rohingya Menggunakan Algoritma SVM (Support Vector Machine)

Hidayat, Hidayat (Unknown)
Santoso, Firman (Unknown)
Lidimillah, Lukman Fakih (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jul 2024

Abstract

YouTube merupakan platform yang banyak digunakan masyarakat Indonesia, tentu karena terdapat konten-konten yang selalu diperbarui mengikuti berita terkini di Indonesia, salah satunya kasus pengungsi dari Rohingya. Kasus pengungsi Rohingya menimbulkan perbincangan yang luas di platform YouTube di Indonesia. Dalam penelitian ini, kami menerapkan text mining untuk menganalisis komentar-komentar yang muncul terkait topik tersebut. Metode SVM dipilih untuk analisis sentimen karena kepopulerannya dan tingkat akurasi yang tinggi. Langkah-langkah meliputi pengumpulan data, pra-pemrosesan data, dan penerapan SVM untuk klasifikasi. Hasilnya menunjukkan akurasi sebesar 77%, dengan recall 100% dan precision 77%. Temuan ini memberikan wawasan tentang sentimen masyarakat terhadap kasus Rohingya di YouTube. Metode SVM terbukti efektif dalam mengorganisir komentar-komentar yang tidak terstruktur. Penelitian ini dapat menjadi landasan untuk memahami opini dan sikap masyarakat terkait isu ini secara lebih mendalam.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

g-tech

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Energy Engineering

Description

Jurnal G-Tech bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian asli dan review hasil penelitian tentang teknologi dan terapan pada ruang lingkup keteknikan meliputi teknik mesin, teknik elektro, teknik informatika, sistem informasi, agroteknologi, ...