Indonesian Journal of Education and Learning
Vol. 7 No. 1 (2023): Oktober

PENGARUH PROGRAM KAMPUS MENGAJAR TERHADAP KEMAMPUAN PEDAGOGIK MAHASISWA

Muhamad (STKIP Taman Siswa Bima)
Salahudin (STKIP Taman Siswa Bima)
Mariamah (STKIP Taman Siswa Bima)



Article Info

Publish Date
21 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif, populasi penelitian ini adalah seluruh mahasiswa yang lolos program kampus mengajar tahun 2023 yang berjumlah 103 orang, sedangkan sampel di ambil sebanyak 71 mahasiswa. Lokasi penelitian dilaksanakan di STKIP Taman Siswa Bima. Instrumen penelitian yang digunakan adalah Wawancara, Dokumentasi dan angket atau kuisioner. Selanjutnya untuk mengetahui kategori pedagogik mahasiswa dianalisis dengan menggunakan rumus persentase. Untuk pengujian hipotesis menggnakan uji t One-Sample Test dengan value 60. Sebelum melakukan uji t, terlebih dahulu melakukan uji prasyarat yaitu uji normalitas. Hasil penelitian menunjukan bahwa kategori kemampuan pedagogik mahasiswa dengan kriteria Sangat tinggi sebesar 27% dan tinggi 73%. Hasil uji hipotesis diperoleh nilai t-hitung sebesar 40,805 dan jika dibandingkan dengan t-tabel pada taraf signifikansi 5% dengan df = n-1 ( 71-1 = 70) sebesar 1,667. Jadi t-hitung lebih besar dari t-tabel maka dapat disimpulkan Ho ditolak. Jadi, dapat disimpulkan program kampus mengajar berpengaruh terhadap kemampuan pedagogik mahasiswa di STKIP Taman Siswa Bima.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ijel

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

profesi kependidikan, kurikulum, filsafat pendidikan, teknologi pendidikan, strategi pembelajaran, manajemen pendidikan, psikologi pendidikan, perkembangan peserta didik, isu umum dalam pendidikan dasar, menengah, dan tinggi, landasan pendidikan, dan pengembangan profesi ...