Jurnal MediaTIK
Volume 4 Issue 3, September (2021)

Pengembangan Game Edukasi Pengenalan Angka Berbasis Unity Untuk Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) Tunagrahita Di SLB Arnadya

Nurul Fadila Anwar (Universitas Negeri Makassar)
Riana T Mangesa (Universitas Negeri Makassar)
Udin Sidik Sidin (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
06 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Game Edukasi Pengenalan Angka berbasis Unity untuk Anak Berkebutuhan Khusus(ABK) Tunagrahita di SLB Arnadya yang berdasarkan standar ISO 25010. Penelitian ini termasuk jenis penelitian Research andDevelopment (R&D) Software Development. Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE. Teknik pengumpulan datanya menggunakan teknik instrumen atau angket. Pengujian sistem ini menggunakan standar ISO 25010 yang berfokus pada pengujianfunctionality suitability, usability, performance efficiency, portability dan compability. Adapun hasil pengujian pada functional suitabilityyang diuji oleh ahli sistem dengan mengisi kuesioner yang berisi 33 pertanyaan terkait fungsi-fungsi yang didesain dalam sistem yangdikembangkan. Dari pengujian tersebut, diperoleh hasil yang berada pada kategori sangat baik; pada pengujian portability&compabilitydilakukan uji coba pada 6 perangkat yang berbeda dan diperoleh nilai berhasil dari semua perangkat pengujian; pengujian aspek performance efficiency dilakukan dengan menggunakan Profile tools dari Unity hasil dari penggunaan CPU dan memori efisien sehingga berada pada kategori baik; pada pengujian aspek usability yang dilakukan pada 10 orang responden dengan mengajukan sebanyak 30 pertanyaan diperoleh nilai rata-rata persentase 89% dengan kategori sangat baik.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

MediaTIK

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Social Sciences Other

Description

Jurnal MediaTIK is published by the Informatics and Computer Engineering Education Study Programme of Makassar State University in collaboration with Phinisi Skyline Indonesia. The Media TIK journal is published periodically three times a year, containing articles on research results and / or ...